Sakit Hati Dibilang Gila, Pria di Pekanbaru Hajar Paman hingga Tewas

AS yang diketahui tinggal bersama pamannya tak terima dikatai gila, lalu menganiaya siram air panas ke korban AG.

Eko Faizin
Senin, 29 November 2021 | 18:08 WIB
Sakit Hati Dibilang Gila, Pria di Pekanbaru Hajar Paman hingga Tewas
Ilustrasi garis polisi pria hajar paman hingga tewas di Pekanbaru. [Foto Riauonline]

SuaraRiau.id - Seorang pria di Pekanbaru nekat menganiaya pamannya hingga tewas gara-gara sakit hati tak terima dibilang gila pada Minggu 21 November lalu.

Pelaku berinsial AS itu merupakan warga Jalan Melati Indah No 06 Kelurahan Delima Kecamatan Binawidya, Pekanbaru.

AS yang diketahui tinggal bersama pamannya tak terima dikatai gila, lalu menganiaya siram air panas ke korban AG.

Tak hanya itu, pelaku juga memukul kepala korban AG dengan menggunakan palu sebanyak tiga kali.

"Pelaku ini tinggal bersama korban di Jalan Melati, korban sempat mengatakan AS Gila karena sering minta duit, tidak terima dengan ucapan AG, AS akhirnya melakukan aksi pembunuhan tersebut," ucap Kapolsek Tampan, AKP I Komang Aswatama dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Senin (29/11/2021).

Namun, menurut Kapolsek Komang, pelaku mengaku tidak ada niat untuk menghabisi nyawa pamannya.

"Berdasarkan pengakuan pelaku, AS tidak berniat untuk membunuh pamannya," jelas Komang.

Setelah aksi penganiayaan berat tersebut, pelaku dibekuk Polsek Tampan serta barang bukti satu unit panci dan satu buah martil/palu.

"Kepada pelaku akan kita jerat dengan pasal penganiyaan sebagaimana dimaksud dalam pasal 351 atau 353 KUHPidana dengan ancaman 15 tahun penjara," tegas Kapolsek Tampan tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini