Ronaldo Effect, Saham Manchester United Meroket Tembus Rp 4 Triliun

Nilai saham Manchester United naik menjadi 13,87 pound sterling atau sekitar Rp 273.458 per lembar.

Eko Faizin
Sabtu, 28 Agustus 2021 | 16:16 WIB
Ronaldo Effect, Saham Manchester United Meroket Tembus Rp 4 Triliun
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo berbicara selama konferensi pers di Puskas Arena di Budapest, menjelang laga Portugal melawang Hungaria, Senin (14/6). [AFP/Photo]

SuaraRiau.id - Megabintang Cristiano Ronaldo ke Manchester United (MU) membuat nilai saham klub tersebut bertambah menjadi 212 juta pound sterling atau sekitar Rp 4,179 triliun pada Jumat 27 Agustus 2021.

Nilai itu meningkat tajam sesaat setelah Manchester United memastikan merekrut kembali Ronaldo yang pernah bermain bersama mereka 12 tahun lalu.

Nilai saham Manchester United naik menjadi 13,87 pound sterling atau sekitar Rp 273.458 per lembar.

Mengutip Media Inggris Mirror, Jumat (27/8/2021), melaporkan nilai saham klub berjuluk Setan Merah itu meroket pada pembukaan perdagangan Jumat waktu setempat, masih berada di kisaran harga 12,62 pound sterling atau sekitar Rp 248.813 per lembar.

Lantaran hal itu pulalah nilai saham MU secara general di pasaran ikut meroket.

Menyitat Terkini.id--jaringan Suara.com, nilai total saham MU yang ada di pasaran disebut mencapai angka 212 juta pound sterling atau sekitar Rp 4,179 triliun.

Pada sesi akhir perdagangan, harga saham MU memang sempat turun sedikit, namun tetap saja kenaikan pada Jumat 27 Agustus 2021 kemarin mencapai hingga enam persen.

Diketahui, MU secara mengejutkan memboyong CR7 dari Juventus pada Jumat kemarin. Ia sebelumnya disebut-sebut akan bergabung dengan Real Madrid, PSG, dan Manchester City.

Media-media Inggris menyebutkan, MU rela merogoh kocek 19,4 juta pound sterling atau sekitar Rp 382 miliar untuk mendapatkan penyerang berusia 36 tahun itu.

MU dan Ronaldo telah memastikan transfer itu. Kubu Setan Merah menyebutkan, Ronaldo masih harus menjalani tes medis dan mengurus dokumen visa untuk kembali bermain bersama mereka.

Sementara itu, Ronaldo sendiri telah mengucapkan kata perpisahan kepada Juventus melalui media sosial Instagram.

CR7 disebut akan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Manchester United. Namun demikian, belum diketahui nomor punggung yang akan ia kenakan kelak.

Pemegang lima gelar Ballon d’Or itu akan dilatih Ole Gunnar Solskjaer yang sempat menjadi rekannya kala pertama kali membela Manchester United pada periode 2003-2009.

Solskjaer sendiri sebenarnya sudah memberikan sinyal, Ronaldo akan bergabung bersama mereka sebelum pihak klub memberikan pengumuman resmi.

“Cristiano adalah legenda di klub ini, pemain terbaik sepanjang masa jika Anda bertanya kepada saya. Saya beruntung sempat bermain bersama ia. Saya akan melatihnya, lihat saja apa yang akan terjadi,” beber Solskjaer.

Kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United menjadi kejutan kedua yang terjadi pada bursa transfer musim panas ini.

Sebelumnya, penikmat si Kulit Bundar dikejutkan dengan bergabungnya Lionel Messi ke PSG setelah Barcelona batal merealisasikan kontrak baru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak