Veronica Koman Sebut Pemerintah Gagal Urus Covid, Denny Siregar Ungkit soal Papua

Ngurus pandemi gagal total, tulis Veronica Koman.

Eko Faizin
Senin, 28 Juni 2021 | 10:56 WIB
Veronica Koman Sebut Pemerintah Gagal Urus Covid, Denny Siregar Ungkit soal Papua
Denny Siregar [Ist]

SuaraRiau.id - Denny Siregar baru-baru ini menanggapi pernyataan Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM) Veronica Koman yang menyinggung keras pemerintah dalam menangani Covid-19.

Dalam cuitan pada Minggu 27 Juni 2021, Denny Siregar menilai Veronica Koman gagal menjadikan kerusuhan di Papua sebagai ‘produk jualan’ untuk mengangkat namanya di mata publik.

Oleh karena itu, kata Denny, aktivis perempuan itu kemudian menjadikan Covid-19 sebagai jualan agar ia terangkat di mata publik.

“Gagal jualan kerusuhan di Papua, si Veronica Koman sekarang jualan Covid,” tulis Denny Siregar dilansir dari Terkini.id--jaringan Suara.com, Senin (28/6/2021).

Ia kemudian menyertakan link artikel pemberitaan berjudul ‘Nilai Pemerintah Gagal Tangani Pandemi Covid-19, Veronica Koman: Berani-beraninya Ngajuin Presiden 3 Periode’.

Sebelumnya, Veronica Koman lewat cuitannya di Twitter menyindir keras pemerintah pusat khususnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait penanganan Covid-19 di Indonesia.

Ia menilai bahwa pemerintah saat ini telah gagal total menangani masalah pandemi Covid-19 yang kian tak terkendali.

“Ngurus pandemi gagal total,” tulis Veronica Koman.

Ia pun lantas mengaitkan hal itu dengan wacana Presiden Jokowi tiga periode. Menurut Veronica Koman, isu tersebut tidak pantas diwujudkan hanya karena lasan pandemi Covid-19.

“Berani-beraninya ngajuin tiga periode dengan alasan pandemi,” kata Veronica Koman.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini