SuaraRiau.id - Artis Gisella Anastasia kembali menyita perhatian publik, namun kali ini bukan soal kasus video syurnya.
Gisel disorot lantaran dirinya memanggil seekor kuda poni dengan julukan Aisyah. Hal itu membuat tokoh Nahdlatul Ulama (NU) angkat bicara.
Peristiwa ini berawal dalam sebuah unggahan video yang dibagikan Gisel melalui akun instagram pribadinya yang diunggah pada Minggu (5/6/2021).
Sebutan panggilan kuda yang dilakukan oleh Gisel inilah belakangan membuat salah satu tokoh NU Umar Hasibuan atau akrab disapa Gus Umar.
Meski panggilan kuda poni milik Gisel sangat menarik, namun nama tersebut justru menjadi masalah besar bagi tokoh NU. Karena Gisel memberi nama kuda poninya dengan sebutan Aisyah.
Nama tersebut dinilai Umar sebagai bentuk pelecehan atas nama istri nabi Muhammad SAW. Hal inilah yang kemudian membuat tokoh NU geram.
Meski tidak memerkarakannya, namun julukan kuda poni Gisel dengan nama Aisyah membuat Gus umar mengecam melalui cuitan akun twitter pribadinya.
Sebagai proses moril, Gus Umar juga menautkan cuitannya tersebut dengan menautkan akun Divisi Humas Polri yang mengarah pada proses hukum.
“Kurang ajar banget nama kuda dibikin nama istri Nabi Muhammad. @DivHumas_Polri,” cuit Gus Umar seperti dikutip dari akun twitter @Umar_AlChelsea pada Senin, 7 Juni 2021.
Gisel upload video lewat akun instagram @gisel, dalam sebuah tayangan memperlihatkan jika Istri Gading Martin tersebut tengah berkuda bersama Gempi.
- 1
- 2