Hobi Mancing, Ini 5 Spot yang Wajib Kamu Kunjungi di Pekanbaru

Di kota Pekanbaru, Riau, ada sejumlah spot mancing yang cocok buat kamu.

Chandra Iswinarno
Minggu, 10 Januari 2021 | 13:49 WIB
Hobi Mancing, Ini 5 Spot yang Wajib Kamu Kunjungi di Pekanbaru
Seorang warga yang sedang memancing di sebuah kanal parit di areal perkebunan sawit. [Suara.com/Panji Ahmad Syuhada)

SuaraRiau.id - Memancing menjadi salah satu aktivitas yang sering dijadikan hobi mengisi waktu luang bagi sebagian orang, biasanya akhir pekan menjadi waktu yang pas untuk dipilih.

Para penghobi mancing biasanya menjalani aktivitas tersebut untuk memenuhi kebutuhan dapur atau hanya sekedar untuk menghilangkan jenuh dan rasa bosan. Di kota Pekanbaru, Riau, ada sejumlah spot mancing yang cocok buat kamu.

Kali ini, SuaraRiau.id rangkum 5 tempat memancing yang Rekomended, wajib kamu kunjungi :

1. Spot Sungai Kampar

Baca Juga:Reaksi Jubir Satgas Covid-19 Riau Dengar Ada Pejabat Daerah Tolak Divaksin

Bagi masyarakat Riau, khususnya kota pekanbaru dan sekitarnya pasti sudah tidak asing lagi dengan nama sungai kampar. Sungai kampar merupakan sungai yang bermuara di provinsi Riau dan berhulu di bukit barisan sumatera barat. Sungai ini terbentang melintasi beberapa kabupaten/kota dan salah satunya kota pekanbaru.

Sungai kampar menjadi salah satu tempat favorit bagi masyarakat ketika ingin memancing ikan. Karena ada banyak jenis ikan yang hidup di dalamnya. Salah satu ikan yang populer di sungai kampar ini adalah ikan tapah.

Selain itu, banyak juga ikan-ikan sungai lainnya yang siap memantik umpan pancing anda.

2. Spot Sungai Siak

Selain sungai kampar, sungai lain yang juga berada di sekitar kota pekanbaru adalah sungai siak. Sungai Siak konon merupakan sungai yang paling dalam di Indonesia, dahhulu kedalaman sungai siak mencapai 30 meter.

Baca Juga:Satgas Covid-19 Klaim 65 Persen Orang Tua Setuju Sekolah Tatap Muka

Di sungai siak ini masyarakat kota pekanbaru juga banyak melakukan aktivitas pemancingan. Salah satu tempat yang sering ada masyarakat memancing adalah di bawah jembatan leighton empat Kota Pekanbaru.

3. Spot di Kubang

Di Pekanbaru, Kubang merupakan salah satu jalan besar yang selalu di lewati mobil-mobil truk. Sebagian daerah kubang terdapat kebun sawit yang berjejer. Di antara pepohonan sawit tersebut biasanya terdapat parit-parit kecil yang di jadikan sebagai tempat memancing oleh masyarakat. Salah satu lokasi yang selalu ramai pemancing adalah di Desa Kualu dan di jalan bupati.

4. Spot Teratak Buluh

Teratak Buluh merupakan sebuah daerah yang tidak termasuk wilayah kota pekanbaru. Tratak buluh sudah termasuk kedalam wilayah pemerintahan kabupaten kampar. Kawasan ini merupakan wilayah yang berbatasan langsung antara kabupaten kampar dan kota pekanbaru.

Di sini ada banyak sekali spot untuk memancing. Spot tersebut meliputi kanal dan parit-parit kecil. Selain parit dan kanal, di dekat pasar teratak buluh juga di lewati oleh jalur sungai kampar. Teratak buluh adalah tempat favorit bagi saya untuk memancing.

Spot pertama yang menjadi tempat pilihan saya dan kawan-kawan jika ingin memancing adalah di kawasan dusun perupuk. Disana terdapat kanal dan parit-parit kecil yang ikannya lumayan banyak.

Rata-rata ikan yang kami dapatkan di spot tratak buluh bagian dusun perupuk adalah ikan puyuh atau betok, kepar, haruan atau gabus, lais, dan seluang. Sesekali juga kami dapat ikan baung dan ikan lele.

Selain spot tratak buluh dusun perupuk, ada juga spot mancing yang cukup bagus yaitu tratak buluh bagian arah kampung siam. Disana ada juga jenis ikannya serupa dengan ikan-ikan yang saya dapatkan bersama kawan-kawan di dusun perupuk ditambah juga dengan jenis ikan belida.

5. Spot di Rimbo Panjang

Rimbo panjang juga ada spot memancing lho. Lokasi ini adalah salah satu nama desa yang berbatasan denan kota pekanbaru. Rimbo Panjang merupakan wilayah dari Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar.

Di Rimbo Panjang atau Tambang ada banyak parit-parit kecil yang sering digunakan untuk tempat masyarakat memancing. Jika anda sedang mencari spot mancing di sekitar kota Pekanbaru, Daerah Rimbo Panjang dapat di jadikan salah satu lokasi yang cukup bagus.

Salah satu tempat yang bagus adalah jalan sebelum pesantren gontor putri. Lokasinya masuk sekitar 3 km ke dalam perkebunan sawit hingga menemukan aliran sungai kecil berair hitam. Kebanyakan ikannya adalah baung, seluang, puyu dan lele.

Nah itulah lima tempat memancing yang bisa kamu pilih untuk mengisi waktu luang. Perlu diketahui bahwa spot mancing di atas adalah daerah-daerah secara umum, detail tempatnya bisa anda tanyakan ke warga sekitar.

Dan juga ada beberapa titik yang telah diberikan plang pemberitahuan “Dilarang memancing”. Jadi bijaklah memilih lokasi memancing dimanapun anda berada.

Kontributor : Panji Ahmad Syuhada

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini