SuaraRiau.id - Pisang adalah makanan sehat dan lezat. Selain harganya murah dan mudah didapat. Pisang bisa didapatkan di supermarket hingga pasar tradisional. Pisang juga bisa diolah berbagai menu kuliner.
Sebagai salah satu buah paling populer, pisang tak hanya ada di Asia tenggara, melainkan juga merambah ke seluruh dunia.
Ada banyak variasi warna dan bentuk pisang.
Bahkan di Afrika, pisang adalah makanan pokok. Tidak aneh sebenarnya karena pisang merupakan tumbuhan pangan yang memiliki kandungan lebih baik daripada nasi. Selain itu juga memberikan banyak manfaat.
Berikut adalah manfaat pisang versi flayer infografis yang diunggah di akun resmi Twitter Kementerian Pertanian RI @kementan, Rabu (30/9/2020).
Kandungan pisang
Pisang memiliki kandungan 99 kalori, 25,8 miligram karbohidrat, 1,2 gram protein, 0,7 gram serat, 8 miligram kalsium dan 0,2 gram lemak. Kandungan inilah yang membuat pisang bisa jadi makanan pokok.
Menyehatkan saluran pencernaan
Pisang tak hanya bisa menahan rasa lapar, namun menyehatkan saluran pencernaan. Pisang baik untuk penderita maag, karena memiliki efek antasis pencegah maag.
Menurunkan berat badan
Kandungan lemak pisang yang sedikit juga baik untuk menjaga pola makan. Sehingga bisa menurunkan berat badan apabila dikonsumsi rutin.
Menyehatkan ginjal
Menurut para peneliti, pisang yang mengandung potasium ini sangat bagus dikonsumsi setiap harinya untuk kesehatan ginjal dan mengurangi risiko batu ginjal.