- Memilih mobil bekas 20 jutaan adalah sebuah seni dalam mengelola ekspektasi.
- Ini bukan tentang mobil impian, tapi menemukan alat bantu paling efektif.
- Sebelum membeli, cek kondisi mesin yang sehat dan bodi bebas keropos parah.
SuaraRiau.id - Apakah ada mobil dengan budget 20 jutaan? Ternyata pasar otomotif menyediakan mobil bekas yang bandel, irit dan siap menemanimu bertempur di jalanan harian
Meski tidak lagi berbicara fitur canggih atau desain futuristic, mobil-mobil dengan mesin badak yang menolak mati, suku cadang murah dan perawatan yang bisa ditangani oleh bengkel manapun.
Mobil-mobil ini cocok buat mahasiswa, first jobber, atau siapa pun yang butuh kendaraan fungsional.
Berikut 5 rekomendasi mobil bekas 20 jutaan yang siap menemani aktivitas harianmu.
1. Toyota Kijang Super 1988-1990
Kijang Super diproduksi antara tahun 1986 sampai 1996. Dengan mesin 1.500 cc bawaan dari Kijang generasi sebelumnya, sensasi berkendara yang dihasilkannya juga masih sama.
Mesinnya dikenal sangat tangguh hingga puluhan tahun karena itu jangan ragu untuk meminangnya, jika memang suka.
Melansir Otospector, kelebihan Kijang Super ada pada penyempurnaan sistem pasokan bahan bakar. Kemajuan juga ada pada sistem transmisi manual yang mencapai 5 kecepatan.
2. Peugeot 306 1996-1999
Sebagai mobil Eropa, tentu 306 unggul di fitur yang tergolong mewah pada zamannya. Contoh ada power window, central lock, adjustable steering column, serta wiper belakang.
Peugeot 306 sekaligus tipe Peugeot yang paling populer di pasaran Indonesia. Faktornya terutama adalah karena desainnya yang seperti tidak ketinggalan zaman.
Dengan mesin 1.8 liter dan bobot tidak lebih dari 1.100 kg, 306 jelas unggul di akselerasi. Hanya saja kompensasinya tentu pada konsumsi BBM-nya yang lumayan boros yakni 6 km/liter.
3. Suzuki Carry 2000-2004
Suzuki Carry merupakan segmen kendaraan niaga ringan dan penumpang pada era 1990-an. Menariknya, mobil ini memiliki banyak tipe bodi yang berasal dari berbagai karoseri terkenal saat itu.
Meski tampilannya mungil, keunggulan Carry adalah pada kabinnya yang cukup luas. Bahkan bisa digunakan untuk mengangkut sampai 9 orang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
5 Mobil Bekas 70 Jutaan untuk Keluarga: Irit, Suku Cadang Mudah Ditemukan
-
Isi Garasi Afni, Bupati Siak yang Semprot Tere Liye Terkait OTT Gubernur Riau
-
Memanas, Bupati Afni Sebut Tere Liye Sok Tahu soal Kasus Korupsi Pejabat Riau
-
Daftar City Car Bekas di Bawah 50 Juta, Efisien dan Bisa Diandalkan
-
5 Mobil Bekas 20 Jutaan yang Bandel dan Irit untuk Dipakai Harian