SuaraRiau.id - Pemprov Riau melalui Dinas PUPR-PKPP Provinsi gerak cepat melakukan perbaikan Jalan Cipta Karya Pekanbaru yang mengalami kerusakan sejak ditinjau Pj Gubernur Riau SF Hariyanto, Minggu (9/6/2024).
Namun, sudah nyaris dua pekan ini jalan yang diperbaiki hanya sepanjang kurang lebih 200 meter.
Bahkan, pantauan Suara.com, Sabtu (22/6/2024), jalan yang diperbaiki tersebut sudah terdapat lubang-lubang kecil. Sementara ruas yang lain masih belum tersentuh perbaikan.
Rasid, seorang pemotor yang melintas di jalan tersebut sangat berharap pemerintah daerah (pemda) segera memperbaiki ruas yang kerap dilewatinya itu.
"Saya berharap sekali agar Jalan Cipta Karya ini segera diperbaiki," ungkapnya, Sabtu (22/6/2024).
Sebelumnya, Pj Gubernur Riau SF Hariyanto menjanjikan perbaikan Jalan Cipta Karya saat meninjau langsung pada Minggu (9/6/2024).
"Saya sudah minta PUPR hari ini juga langsung diperbaiki. Namun, sebelum diperbaiki, drainase harus dibersihkan dulu agar badan jalan tidak tergenang banjir. Itu kita minta Pemkot Pekanbaru, hari ini sudah mulai dibersihkan drainasenya," ucap SF Hariyanto.
Usai ditinjau Pj Gubernur Riau pada hari itu juga, Dinas PUPR-PKPP Riau menurunkan alat berat untuk pembersihan maupun pembuatan parit baru.
"Perbaikan Jalan Cipta Karya sudah dikerjakan pada saat itu juga saat Pak Pj Gubernur Riau turun ke lokasi," kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR-PKPP Riau, Teza Dasra, Selasa (11/6/2024).
Baca Juga: Terus Digesa, Ini Progres Pembangunan Flyover Garuda Sakti Pekanbaru
Teza mengungkapkan jika perbaikan Jalan Cipta Karya nantinya dilakukan secara bertahap. Air yang menggenang pada badan jalan dikeringkan terlebih dahulu dengan pembuatan parit.
"Sekarang pembuatan parit sedang berjalan, kami belum tahu sampai kapan itu selesai. Kemudian, badan jalan yang lubangnya dalam sudah dilakukan penutupan dengan urugan pilihan. Setelah padat, nanti baru di-base sebelum dilakukan overlay (aspal)," terangnya.
Teza ketika itu menjelaskan jika perbaikan Jalan Cipta Karya pasti dikerjakan, apalagi telah menjadi atensi Pj Gubernur yang sudah melihat langsung kondisi jalan yang kini beralih tanggung jawab Pemprov Riau.
Diketahui sebelumnya, Pj Gubernur SF Hariyanto meninjau langsung beberapa ruas jalan provinsi dan kota di Pekanbaru yang mengalami kerusakan, salah satunya Jalan Cipta Karya.
Dalam peninjauan itu, Pj Gubernur didampingi Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, Pj Sekda Riau Indra, Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi, Kepala Dinas PUPR-PKPP Riau M Arief Setiawan dan Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah.
SF Hariyanto menuturkan persoalan jalan di Pekanbaru merupakan tanggung jawab bersama sehingga tidak bisa dikerjakan sendiri-sendiri oleh Pemkot Pekanbaru.
Tag
Berita Terkait
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Tangannya Patah, Kesaksian Warga Soal Korban Terbaru Lubang 'Maut' di Jalan Raya Parung
-
KPK Geledah Rumah Plt Gubernur Riau, Uang Tunai dan Dolar Disita
-
KPK Kembangkan Kasus OTT Abdul Wahid, Rumah Dinas Plt Gubernur Riau Digeledah
-
Jelang Nataru 2025, Organda Soroti Jalan Rusak hingga Solar Langka
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Ledakan Pipa Gas di Indragiri Hulu Rusak 5 Rumah Warga Desa Tani Makmur
-
Seleksi Terbuka 69 Jabatan Kepsek SMA/SMK di Riau, Ini Syarat dan Tahapannya
-
Harimau Kembali Gegerkan Warga Siak, Kali Ini Nyaris Terkam Pemancing
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025