SuaraRiau.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Riau untuk tingkat SMA/SMK Negeri resmi dibuka pada Jumat (21/6/2024). Dalam tahapan pra pendaftaran peserta didik sudah bisa mulai mengunggah dokumen-dokumen persyaratan.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Riau Roni Rakhmat mengatakan para peseta PPDB bisa mengunggah persyaratan melalui aplikasi yang sudah disiapkan oleh panitia dan dapat mengakses website ppdb.riau.go.id.
"Setelah unggah dokumen, kemudian pada 24-29 Juni, peserta didik yang sudah mendaftar bisa memilih sekolah yang diinginkan," kata Roni, Kamis (20/6/2024).
Khusus untuk peserta didik PPDB Riau yang mendaftar di SMK, selain milih sekolah juga harus memilih jurusan yang diinginkan.
"Khusus untuk yang mendaftar di SMK, peserta didik bisa memilih jurusan berbeda di sekolah yang sama apabila mengambil jalur di luar rangking," terangnya.
Roni menyampaikan setelah memilih sekolah, pada 30 Juni 2024 tahapan PPDB masuk ke proses rekonsiliasi data. Lalu pada tanggal 1 Juli 2024 akan umumkan penetapan hasil seleksi PPDB Riau tahun 2024 untuk tingkat SMA dan SMK Negeri.
Dia mengungkapkan pada awal pembukaan tahapan, sudah sudah 31.497 calon peserta didik baru yang membuka akun di sistem aplikasi PPDB Online.
"Hingga saat ini sudah 31.497 calon peserta didik baru yang membuka akun di sistem aplikasi PPDB Online," tutur Roni.
Dia menyampaikan, calon peserta didik baru sudah bisa mengikuti pra pendaftaran, di mana pada fase ini calon peserta didik baru melakukan unggah dokumen yang menjadi persyaratan sesuai jalur pendaftaran yang dipilih di laman ppdb.riau.go.id.
Baca Juga: Pj Gubernur Riau Soroti PPDB Online: Kalau Ada Main Curang, Silakan Lapor!
Berita Terkait
-
Viral! Ikra Gagal Sekolah Gara-Gara Calo PPDB: Kisah Pilu Potret Buruk Pendidikan Indonesia
-
Viral 2 Sekolah di Sumbar Disegel Warga Gegara PPDB 2025, Hari Pertama Sekolah Jadi Masalah!
-
Pengumuman SPMB Kabupaten Bogor 2025: Link Hasil Seleksi TK, SD, dan SMP Terbaru
-
Pendidikan Tanpa Etika: Ketika PPDB Jadi Ajang Suap dan Jalur Belakang
-
Dari PPDB ke SPMB: Apakah Sekadar Ganti Nama?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Mobil Bekas Tahan Banting 100 Jutaan, Keluarga Nyaman di Segala Medan
-
Tiga Pemain Baru Resmi Perkuat PSPS Pekanbaru, Berikut Nama-namanya
-
PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas lewat Pelatihan Laundry Sepatu
-
Total Aset BRI Capai Rp2.123 Triliun, Berikut Strategi BRIVolution Reignite
-
Fokus Melayani dengan Hati, Program PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025