SuaraRiau.id - Seorang penumpang mobil box bernama Rido Kurniawan tewas dalam kecelakaan di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di Jembatan Siak IV Pekanbaru, Rabu (12/6/2024) sekitar pukul 16.00 WIB.
Kasatlantas Polresta Pekanbaru Kompol Alvin Agung Wibawa menyampaikan jika mobil yang ditumpangi korban sempat hilang kendali sebelum terguling.
"Mobil Mitsubishi Colt Diesel Box dengan nomor polisi BM 9341 AE yang dikemudikan oleh Riki Raman Dani (28) mengalami hilang kendali dan menabrak median jalan hingga akhirnya terguling ke kiri," ujarnya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (12/6/2024).
Alvin mengungkapkan jika penumpang tewas tersebut mengalami luka berat di bagian perut, kaki dan telinga kiri. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kasatlantas menyatakan berdasarkan keterangan saksi mata, mobil box nahas itu melaju dengan kecepatan tinggi dari arah selatan menuju utara.
"Diduga pengemudi tidak hati-hati dan tidak konsentrasi saat berkendara, sehingga mengakibatkan kecelakaan tersebut," jelas Alvin.
Saat ini jasad korban dibawa ke RS Bhayangkara sedangkan mobil dibawa Mapolresta Pekanbaru.
Alvin pun mengimbau agar pengendara mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima supaya terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Nunggak 4 Bulan Malah Jual Motor Kredit, Nasabah Leasing di Pekanbaru Ditangkap
Berita Terkait
-
Pilih Jalan Damai, Nadya Almira Akui Ibu Korban Minta Maaf Kasusnya Jadi Viral
-
Dituduh Tak Bertanggung Jawab Tabrak Pengendara Motor, Nadya Almira Sampai Jual Tanah
-
Nadya Almira Bantah Ngaku-Ngaku Anak Jenderal Usai Tabrak Pengendara Motor: Saya Langsung Pingsan
-
Selain Dihujat, Nadya Almira Diancam Bakal Dibunuh Imbas Tabrak Pengendara Motor 13 Tahun Lalu
-
Sopir Pajero Mabuk Seret Honda Scopy Ratusan Meter di Tangerang, Endingnya Tak Terduga
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
Terkini
-
9 Inspirasi Prompt Gemini AI Bahasa Inggris Edit Foto Liburan di Korea
-
CEK FAKTA: Pekerja Bergaji di Bawah Rp10 Juta Bebas dari Pajak, Benarkah?
-
7 Prompt Gemini AI Edit Foto Sendiri di Antara Bunga-bunga, Dijamin Estetik!
-
iPhone Lipat Dikabarkan Terbuat dari Kombinasi Titanium dan Aluminium
-
Perkara Modus Video Call Seks Peras Bos Sawit di Riau Rp1,6 Miliar