SuaraRiau.id - Banjir mulai menggenangi beberapa wilayah di Provinsi Riau. Sebanyak tujuh kabupaten/kota sudah menetapkan status siaga darurat banjir.
Sebelumnya hanya 4 kabupaten/kota di Riau yang menetapkan status siaga darurat banjir mengingat curah hujan meningkat.
"Sebelumnya ada empat kabupaten/kota yang menetapkan status siaga darurat banjir, yakni Pekanbaru, Kampar, Rokan Hulu (Rohul) dan Bengkalis. Itu yang menjadi dasar kami untuk menetapkan status tingkat provinsi," kata Kepala BPBD Riau Edy Afrizal.
Kabupaten yang baru menetapkan status siaga darurat banjir yakni Rokan Hilir (Rohil), Pelalawan, Kuantan Singingi (Kuansing). Selain itu, pihaknya juga sudah mendapatkan informasi bahwa Indragiri Hulu (Inhu) akan menetapkan status serupa.
"Jadi sudah ada tujuh yang menetapkan status siaga banjir, delapan dengan Inhu. Tapi kami belum menerima SK nya, baru sebatas dapat informasi mereka akan menetapkan," ujar Edy.
Dia menjelaskan bahwa dari beberapa daerah yang sudah dilanda banjir, hingga saat ini sudah ada 4 daerah yang mengajukan permohonan bantuan logistik berupa makanan ke Pemprov Riau.
"Empat daerah sudah mengajukan bantuan logistik ke provinsi dan sudah kita kirim. Keempat daerah itu Kuansing, Bengkalis, Rohul, dan Kampar," sebut Edy.
Ia menjelaskan jika bantuan logistik yang dikirim tersebut disesuaikan dengan permintaan dan kebutuhan daerah yang mengajukan. Seperti gula, sarden, minyak goreng, selimut, kain sarung, terpal, tikar dan sabun.
"Kalau untuk bantuan seperti beras, kami berkoordinasi dengan dinas sosial karena mereka yang memiliki stok beras," tegasnya.
Berita Terkait
-
Jakarta Timur Lumpuh: Kebon Pala Kembali Diterjang Banjir 3 Meter!
-
Terowongan Cawang Lumpuh Diterjang Banjir, Kendaraan dari Halim ke Tanjung Priok Dialihkan
-
Banjir Jakarta Bukan Hal Baru, Ini Catatan Sejarah Kelam Sejak Jaman Belanda
-
Banjir Rendam Jakarta, Gubernur Pramono Anung Diserbu Warga saat Pesta Rakyat
-
Tragedi Puncak Berulang: Banjir dan Longsor Renggut Nyawa, 1 Hilang!
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
BRI Mantapkan Langkah Akselerasi dengan Peluncuran BRIvolution Initiatives
-
4 Pilihan AC dengan Filter Anti Bakteri Bebas Virus, Hemat Listrik Sejuk Sepanjang Hari
-
4 Pilihan Tumbler untuk Cewek, Desain Imut Bikin Minuman Tetap Dingin
-
Sila Artisan Tea dan BRI Kolaborasi Tingkatkan UMKM Teh Lokal Berkelanjutan
-
7 Pilihan Tas Sekolah, Harga Terjangkau Awet Dipakai hingga Tamat