SuaraRiau.id - PSPS Riau bakal menghadapi Sada Sumut FC di Stadion Baharoeddin Siregar, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Minggu (17/12/2023) pukul 15.30 WIB.
Laga PSPS di kandang Sada Sumut tersebut merupakan pertandingan terakhir Grup A Liga 2 Indonesia musim 2023-2024.
Pelatih PSPS Riau Ridwan Saragih sangat berharap pemain Askar Bertuah bisa tampil maksimal saat menghadapi Sada Sumut FC.
"Kami ingin mempersembahkan kemenangan di laga terakhir ini untuk masyarakat Riau, para suporter. Terlebih suporter PSPS Riau yang meninggal itu. Kami dari tim turut berduka cita," sebut Ridwan.
Mantan Pelatih PSMS Medan itu mengungkapkan bahwa Sada Sumut FC adalah tim yang bagus. Atas alasan tersebut, ia berharap kondisinya kesehatan anak-anak didiknya bisa kembali normal untuk menghadapi laga terakhir dengan tampil all out.
PSPS Riau kali ini kehilangan para pemain pentingnya karena kondisi kesehatan dan akumulasi kartu kuning. Pemain yang absen di antaranya Erlangga dan Andika Kurniawan yang absen akibat hukuman 2 laga.
Lalu, Afiful Huda yang absen akibat akumulasi kartu kuning dan Hari Habrian serta Fafa Sheva yang cedera.
Ridwan pun mengaku absennya sejumlah pemain itu tentu akan mempengaruhi kekuatan tim. Sebab, permasalahan absennya sejumlah pemain kerap terjadi.
"Masalah ini (absen pemain akibat cedera) mengganggu kami. Mudah-mudahan saja lawan Sada Sumut pemain lainnya bisa mengisi kekurangan," ujarnya.
Sementara itu, COO PSPS Riau, Edward Riansyah juga menargetkan kemenangan atas timnya
"Target kita ya pasti (ingin) menang di setiap laga, karena setiap laga adalah final," ujar Edward Riansyah.
Berita Terkait
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Kronologis Intimidasi Suporter Terhadap Pelatih PSPS Pekanbaru dan Kurniawan Dwi Yulianto
-
Kurniawan Dwi Yulianto Diintimidasi Suporter, APSSI Pasang Badan
-
Kurniawan Blak-blakan Pilih Tinggalkan Como demi Gabung Klub Liga 2 Indonesia
-
Iki Jeporo! Persijap Raih Tiket Terakhir Promosi Liga 1 2025/2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Berpihak pada UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Bakal Mampu Tumbuh dalam Jangka Panjang
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pembangunan Huntara Dimulai 24 Desember 2025
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti