SuaraRiau.id - Jajaran Polresta Pekanbaru mengamankan komplotan pelaku hipnotis berinisial A, MM dan AJ pada Kamis (26/10/2023).
Ketiga pelaku tersebut sudah beraksi di Pekanbaru dan beberapa provinsi di Indonesia. Mereka menguras uang korban hingga puluhan juta di Pekanbaru.
Sementara di Padang, Sumatera Barat, komplotan ini merugikan korban miliaran rupiah.
Aksi para pelaku di Pekanbaru terekam melalui rekaman CCTV pihak bank. Dalam rekaman itu, nampak salah satu pelaku berinisial MM mendampingi korban saat menarik uang di bank.
Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Hengky Poerwanto menjelaskan jika para korban mengalami kerugian Rp61 juta dan Rp33 juta.
“Korban dua orang wanita inisial BK dan ER kerugian puluhan juta,” terang AKBP Hengky dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Senin (30/10/2023).
Hengky menyebut jika korban dibujuk rayu oleh pelaku agar mau menukarkan uang miliknya dengan mata uang asing agar lebih untung.
Pada waktu yang sama, Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Berry Juana menjelaskan bahwa pelaku A bertugas meyakinkan korban dengan berpura-pura menjadi pegawai bank.
Sedangkan, pelaku wanita MM bertugas membujuk rayu calon korban agar mau untuk menukarkan uang ke mata uang asing.
menerangkan MM yang seorang wanita yang menjadi otak di balik kejahatan ini.
“Anwar berpura-pura menjadi pegawai bank untuk meyakinkan korban. MM yang membujuk rayu korban agar mau menukar uang, kemudian AJ menjadi driver,” jelas Berry.
Berdasarkan pengakuan tersangka, uang palsu tersebut mereka dapatkan melalui pemesanan online di salah satu e-commerce.
Kasatreskrim membeberkan bahwa pelaku ini merupakan sindikat yang rata-rata berasal dari Jakarta. Mereka bergerak secara kelompok dan selalu berpindah-pindah.
Berita Terkait
-
Wanita AS 'Pakai' Anjing Rottweiler untuk Bunuh Anak Pacarnya, Rekaman CCTV Ungkap Fakta!
-
Manis dan Lembut, Menikmati Kudapan Spanyol dan Portugis di Kota Pekanbaru
-
Jangan Sampai Kehilangan Bukti! Amankan Rekaman CCTV Anda dengan Cara Ini
-
Profil Universitas Abdurrab Pekanbaru, Cek Daftar Jurusan dan Biaya Kuliah
-
9 Jam Diperiksa Kasus SPPD Fiktif, Eks Pj Walkot Pekanbaru Muflihun Ngaku Lemas
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024