SuaraRiau.id - Emak-emak dan anaknya di Kampar disebut menghajar seorang wanita yang diduga pelakor. Peristiwa ini diunggah oleh akun @pekanbaru_luculucuan, Minggu (6/8/2023).
Pada video berdurasi 1 menit 30 detik tersebut, tampak seorang perempuan yang sedang bersimpuh di bawah kaki seorang laki-laki yang berusaha melindunginya dari dua orang perempuan yang hendak memukulnya.
Laki-laki mengenakan seragam PNS itu berusaha menghalau kedua perempuan yang tengah berusaha menyerang perempuan di bawahnya.
Dalam video viral itu, nampak kedua perempuan itu terdengar berteriak-teriak memaki sembari tetap berusaha menarik rambut diduga pelakor.
Salah satunya bahkan sempat beberapa kali memukul bahu pria berpakaian ASN yang masih berusaha melindungi korban.
Turut mendapatkan perlakuan kasar, pria itu bergeming dan tetap berusaha melindungi korban yang masih berusaha sembunyi di bawah kakinya.
Pria itu juga berusaha memegangi tangan pelaku agar tak terus menerus menyerangnya dan korban yang dilindunginya.
Perempuan yang diduga anak pria itu tampak memaki-maki pria yang telah berhasil mencegahnya menarik jilbab korban yang masih duduk bersimpuh.
Saat si pria hendak membantu korban untuk berdiri, anak perempuan itu menendang tubuh korban sehingga ayahnya kembali berusaha menghalau dengan cara mendorongnya.
Tak terima dengan perlakuan sang ayah yang membela korban, perempuan itu kembali menendang korban dari belakang dan kembali memaki-maki keduanya.
"Diduga Pelakor di Kampar Babak Belur, Ibu dan Putrinya Amuk Wanita Selingkuhan Ayahnya Berseragam ASN," tulis pengunggah di kolom caption.
Akibat video keluarga ini viral, berbagai komentar disampaikan oleh warganet. Salah satunya disampaikan @ism*** yang menyayangkan aksi si ayah yang mendorong anaknya demi membela korban.
"Tega x bapaknya nolak anaknya sendiri darah dagingnya sekuat itu mcm musuh demi belai bangkainya," tulisnya di kolom komentar.
"Malu pak sama anak udah besar karma berlakukan pak atas perbuatan bapak," timpal @ich***.
"Malu sekampar sampai ke pokanbau (Pekanbaru)," imbuh @sai***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Kawal Pilkada Serentak 2024, Bima Arya Tegaskan Komitmen Kemendagri Jaga Netralitas ASN
-
Menteri PANRB Ajak Transformasi ASN melalui Teknologi dan Kolaborasi
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Viral Guru Honorer Ganti Sepatu Usang Siswa dengan yang Baru Banjir Doa: Berkah Rezekinya
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja