SuaraRiau.id - Cuaca yang terik, membuat suhu Pekanbaru belakangan ini terasa lebih panas. Hal ini membuat salah seorang mahasiswa di kota tersebut melakukan hal tak terduga.
Pada sebuah unggahan video singkat yang dibagikan oleh akun media sosial @riaureceh, Selasa (13/6/2023), seorang mahasiswa tampak membawa kipas angin saat kuliah.
Mahasiswa dengan pakaian hitam putih tersebut terlihat dengan santainya menenteng sebuah kipas angin berwarna putih saat melewati koridor kampusnya.
Bahkan, saat dirinya berpapasan dengan orang lain, mahasiswa itu tak tampak canggung dan hanya tersenyum sembari tetap menenteng kipasnya.
Saat tiba di kelas, kipas angin itu diletakkan di sebuah kursi yang berada di sampingnya. Kipas itu juga dinyalakan dan mengarah ke arah dirinya.
Dari kursi yang digunakan di kelas si mahasiswa, terlihat bahwa kursi tersebut merupakan inventaris UIN Suska Riau, Fakultas Ushuluddin tahun 2019.
"Karena panas bedengkang, mahasiswa bawa kipas sendiri ke kampus," tulis pengunggah di kolom caption.
Unggahan viral ini mendapat berbagai komentar dari warganet. Salah satunya disampaikan oleh @dic*** yang menyebut hal itu sebagai bentuk protes kepada kampus.
"Sebenarnya itu bentuk kode mahasiswa ke kampusnya agar untuk bisa lebih dibenahi fasilitas kelas nya.. apalagi kampus nya negeri kan..cuaks," tulisnya di kolom komentar.
Selain itu, sejumlah warganet menyoroti tingginya Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang harus dibayar oleh mahasiswa UIN Suska yang tidak sebanding dengan fasilitas yang diterima.
"Ndeh sebagai alumni uin malu (emoticon sedih) UKT mahal Fasilitas Zong," kata @mit***.
"Ukt elite .. fasilitas syulitttt," imbuh @cit***.
"Kira2 ditagih uang listrik nya GK ya sama kampus nya," timpal @ind***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
3 Cara Jitu Dapatkan ACC dari Dosen Pembimbing, Pejuang Skripsi Wajib Coba!
-
Tangisan Seorang Ibu, Anaknya Jadi Korban Penganiyaan di PIP Semarang, Bagian Kepala Dipukuli Berkali-kali
-
Ngeri! Mahasiswa UMSU Tewas Dibegal saat Beli Makanan
-
Bahaya Minum Es saat Cuaca Panas yang Sering Disepelekan
-
Eks Ketua BEM UI yang Sempat Kritik DPR RI Sampai Sebut 'Dewan Penghianat', Kini Maju Jadi Bacaleg DPRD DKI Jakarta dari Perindo
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Paling Dicari, Tangguh dan Ekonomis untuk Harian
-
5 Mobil Bekas Tahan Banting 100 Jutaan, Keluarga Nyaman di Segala Medan
-
Tiga Pemain Baru Resmi Perkuat PSPS Pekanbaru, Berikut Nama-namanya