SuaraRiau.id - Sejumlah makanan olahan dalam kemasan seperti bakso, nugget dan lainnya yang diduga terbuat dari daging celeng atau babi ditemukan di gudang penyimpanan di rumah seorang warga Meranti.
Warga berinisial AB menyimpan makanan olahan terbuat dari babi tersebut di rumahnya Gang Air Merah, Jalan Inpres, Kelurahan Selat Panjang Timur, Kecamatan Tebing Tinggi.
Hal itu terungkap saat Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Meranti menggelar inspeksi mendadak (sidak) menjelang Ramadhan sesuai perintah Bupati Muhammad Adil pada 17 Maret 2023.
Kadisperindagkop UKM Meranti, Marwan mengungkapkan bahwa bakso yang diduga mengandung daging celeng itu tidak terdaftar dalam dokumen karantina dan tidak sesuai dengan data yang tercatat di bea cukai.
Dia menyebut bahwa olahan bakso, nugget dan produk makanan dalam kemasan tersebut berasal dari Malaysia dan tidak dilengkapi dokumen serta tanpa izin edar dari BPOM.
"Kami telah melakukan sidak dan memang barang makanan tersebut tidak layak edar alias ilegal," ungkap Marwan dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (21/3/2023).
Kendati memberlakukan larangan edar, Marwan mengaku pihaknya tidak bisa memutuskan olahan bakso tersebut mengandung daging celeng. Ia menyebut kasus ini ditangani oleh Balai Karantina dan Bea Cukai yang lebih berwenang.
"Secara aturan kita tidak bisa mencampuri itu," jelas Marwan.
Pihaknya berharap temuan dugaan olahan mengandung daging babi ini segera dapat dituntaskan untuk sehingga warga tidak lagi merasa khawatir.
Berita Terkait
-
Niat Puasa Ramadhan Dalam Bahasa Indonesia, Bisa Diucapkan Secara Lisan Atau Dalam Hati
-
Eks Kades Meranti yang Viral Pamer Uang sambil Tiduran Divonis 2 Tahun 10 Bulan
-
Syahrini Pamer Tas Mungil Hermes Senilai Ratusan Juta Rupiah, Netizen: Jajan Barang Mewah kaya Jajan Bakso Gampang Banget
-
Intip Uniknya Bakso Merapi yang Viral Dibakar Depan Pelanggan, Simak Lokasi dan Harganya
-
Adil Ungkap Rencana Rapat Lintas Kementerian, Singgung Geopolitik Meranti dengan Malaysia-Singapura
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
-
4 Rekomendasi HP Infinix Murah dengan NFC Terbaru Juli 2025
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Masih Lancar!
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Khusus Hari Minggu, Buruan Serbu!
-
Lewat 3 Cabangnya, AgenBRILink Ini Dukung Inklusi Keuangan untuk Petani
-
10 Pilihan Merek AC yang Bagus: Hemat Listrik, Suhu Nyaman Sepanjang Hari
-
Tambahan Belanja Liburan Keluarga, Klik Segera 7 Link DANA Kaget Terbaru
-
PNM Jadi Pencetus Peluncuran Orange Bond di Indonesia