SuaraRiau.id - Baim Wong dikenal sebagai sosok artis yang YouTubenya banyak berisi konten yang menampilkan membantu orang lain.
Baim Wong baru-baru ini menjadi sorotan setelah diprotes warga korban kebakaran. Ia malah dituduh hanya memanfaatkan musibah kebakaran sebagai konten tanpa memberikan bantuan.
Dia akhirnya mencurahkan isi hatinya yang kerap bersedih karena dinilai memanfaatkan kesusahan orang lain demi keuntungan pribadi.
Hal itu ia ungkap di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Senin (5/9/2022), Baim Wong menyatakan bahwa dia tidak pernah berpikir untuk membantu orang lain hanya demi konten.
"Misal kami datang ke rumah orang nih, kalau cuma buat konten ya kami datang, terus kami pulang. Tapi kalau punya empati, ketika kami lihat ada 6 atau 7 anak di sana, haduh," ujar bapak dua anak ini dengan suara bergetar menahan tangis.
"Lo bisa mikir nggak kalau pulang setelah lihat rumah bocor, dengan 7 anak, kayaknya nggak deh," lanjut sang artis.
Baim Wong juga berdalih bahwa dia harusnya bisa membangun rumah lebih besar dari penghasilan konten YouTube bila hanya memikirkan keuntungan pribadi.
"Kalau memang cuma buat konten, kenapa kami bikin rumah yang nggak sebanding dengan Adsense?" tutur Baim Wong.
Diakui Baim Wong, dirinya memang hampir tidak pernah mempedulikan cibiran masyarakat terhadap konten YouTube buatannya.
Namun sesekali, Baim Wong juga bisa merasa sedih karena niat baiknya tidak selalu diartikan positif oleh masyarakat.
"Saya suka kayak gini nih, sedih, nggak kuat," ungkap suami Paula Verhoeven itu.
Kendati demikian, Baim Wong tidak akan berhenti membuat konten YouTube yang mengusung tema aksi sosial. Ia hanya ingin berbagi kebahagiaan sambil memberikan tontonan yang positif.
"Saya nggak pernah takut, saya cuma lakuin apa yang saya suka," tegas Baim Wong.
Sebagaimana diketahui, konten-konten Baim Wong di platform YouTube memang sering mengundang pro kontra di kalangan masyarakat.
Terbaru, Baim Wong menuai kritik karena dianggap asik sendiri membuat konten saat meninjau lokasi kebakaran pemukiman padat penduduk di kawasan Simprug, Jakarta.
Berita Terkait
-
Baim Wong Trending, Warganet Mengecam Aksinya Ungkap Identitas Siswa SD Rambut Penuh Kutu yang Viral
-
Pro Kontra Baim Wong Bikin Konten soal Bocah SD Kutuan, Dituding Jualan dari Musibah
-
Dituding Cari Untung Lewat Musibah Orang Lain, Baim Wong Sedih: Cuma Lakuin Apa yang Saya Suka!
-
Dituding Cari Untung Lewat Musibah Orang Lain, Baim Wong Tahan Tangis
-
Anak Baim Wong Demam Tinggi, Ini Langkah-Langkah yang Bisa Dilakukan Orangtua!
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Terluas se-Indonesia, 27 Ribu Hektare Kebun Kelapa di Riau Bakal Di-replanting
-
Komitmen BRI Perkuat UMKM: Realisasi KUR Tembus 83,2% hingga Oktober 2025
-
Pentingnya Pengawasan Sekolah dan Orangtua Terkait Kasus Bullying
-
4 Mobil Bekas Favorit Anak Muda: Desain Eye Catching, Berkelas Penuh Gaya
-
Anggota Satpol PP Jadi Pengedar Pil Ekstasi di Indragiri Hulu Ditangkap