SuaraRiau.id - Pemerintah terus menggesa pembangunan Tol Pekanbaru-Padang seksi Bangkinang-Pangkalan sepanjang 24,7 Kilometer.
Pengerjaan seksi tersebut dilakukan setelah Tol Pekanbaru-Bangkinang hampir selesai.
Menurut Sekda Riau, SF Hariyanto, untuk jalan tol seksi Bangkinang-Pangkalan, salah satu fokus pengerjaan yang dilakukan saat ini yakni pembebasan lahan yang dibebaskan sudah di atas 50 persen.
"Untuk seksi Bangkinang-Pangkalan saat ini sedang digesa pembebasan lahannya, informasi terakhir yang saya dapat, lahan yang dibebaskan sudah mencapai 65 persen," terang dia.
Hariyanto menjelaskan bahwa untuk lahan yang belum dibebaskan tersebut, beberapa di antaranya masuk dalam kawasan hutan.
Karena itu, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan rapat bersama pihak terkait untuk membahas pelepasan kawasan hutan tersebut.
"Jadi ada yang kawasan hutan juga, karena itu masih proses untuk dibebaskan. Kami segera akan melakukan rapat untuk membahas hal tersebut," ujarnya.
Dengan progres pembangunan yang saat ini terus berjalan, pihaknya yakin pada 2023 mendatang, jalan Tol Pekanbaru-Padang sudah bisa dilalui masyarakat.
Karena itu, pihaknya berharap dukungan dan doa masyarakat agar pembangungan salah satu proyek strategis nasional di Riau tersebut berjalan lancar.
"Mudah-mudahan tahun 2023 masyarakat Riau yang akan pergi ke Sumatera Barat sudah bisa menggunakan jalan tol," harapnya.
Berita Terkait
-
7 Figur Bakal Jadi 'Penantang' Syamsuar di Pilgub Riau 2024
-
Tol Bangkinang-Pangkalan Diresmikan Presiden, Hubungkan Konsumen dengan Sentra Kawasan Produktif
-
Fakta-fakta Tol Bangkinang-13 Koto Kampar yang Baru Diresmikan Jokowi
-
Naik 101 Persen! Jumlah Kendaraan Arus Balik Lebaran di Tol Trans Sumatera
-
Profil dan Kekayaan SF Hariyanto, Pj Gubernur Riau Rumahnya Dibobol Maling
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO