SuaraRiau.id - Musisi Tri Suaka dan Zinidin Zidan belakangan menuai sorotan usai disebut menghina Andika Kangen Band hingga Rizal Armada.
Tri Suaka dan Zinidin Zidan yang diduga meledek dua vokalis band ternama itupun menuai kritikan warganet.
Awalnya, Tri Suaka dan Zidan menyanyikan lagu-lagu Kangen Band dan Armada dengan gaya khas vokalis. Namun, sikap keduanya dinilai berlebihan dan dianggap lebih ke arah menghina dua vokalis grup legend tersebut.
Mendengar kabat tersebut, Andika Kangen Band akhirnya angkat bicara merespons sikap Tri Suaka dan Zinidin Zidan.
"Itu buat gue?" tanya Andika setelah video Tri Suaka dan Zinidin Zidan diputar di acara Pesbukers.
"Iya," jawab Enzy dikutip dari MataMata.com
Melihat itu, Andika mengambil sikap bijak dan enggan tersinggung.
Baginya, sikap Tri Suaka dan Zinidin Zidan justru merendahkan diri mereka sendiri.
"Nggak, kirain itu becanda. Kalo buat gue, ya gue sih nggak marah. Lebih ke apa... mereka tu menghina diri mereka sendiri. Ketika mereka mempublish itu, mereka merendahkan diri mereka sendiri ke publik. Artinya mereka itu seperti itu. Jadi gue nggak ada waktu untuk ngeladenin mereka," tegas Andika.
Alih-alih kesal atau marah, Andika justru mendoakan Tri Suaka dan Zinidin Zidan agar cepat sadar apa yang mereka lakukan.
"Gue nggak marah. Kita doain aja anak-anak itu semoga cepet sadar," tutur Andika.
Saat cuplikan video tersebut diunggah oleh akun IG @rumpi_gosip, para netizen langsung memuji sikap Andika.
"Gue sih tim babang tamvan," tulis netizen.
"Udah kebal d sindir dan d bully tapi dia bls dengan karya.. Salut buat babang," sahut lainnya.
"Babang dibully malah banyak duit.. Yang nge bully malah kepikiran dihujat netizen," timpal lainnya.
"Babang Tamvan makin dewasa sekarang, moga kariernya naik lagi," pungkas netizen.
Berita Terkait
-
Andika Kangen Band Cuma 9 Hari Taaruf Langsung Nikah, Mertuanya Polisi
-
Videonya Sempat Viral, Andika Mahesa Ingin Berjumpa dengan Biduan yang Dulu Ngomel saat Duet
-
Jelang PSU, Kekalahan Andika di Pilkada Serang Disebut karena Warga Tolak Dinasti Politik
-
Kumpul Keluarga Raffi Ahmad, Kemunculan Eks Suami Nisya Bikin Salfok
-
Beda Kelas Roofi Ardian vs Andika Rosadi, 'Teman Dekat' Nisya Ahmad Lebih Moncer dari Eks Suami?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau