SuaraRiau.id - Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengakui terpapar Covid-19 usai pulang dari perjalanan luar negeri beberapa waktu lalu.
Firdaus kini sudah kembali beraktivitas setelah harus menjalani isolasi dan istirahat total karena positif Covid-19. Ia diketahui terkena Covid-19 untuk ketiga kalinya.
Padahal, dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Firdaus sudah mendapat suntik vaksin hingga dosis ketiga atau vaksin booster.
"Tadinya saya pikir saya flu biasa, setelah dicek ternyata positif sehingga saya harus istirahat total," ujarnya usai meninjau Gerakan 1 Juta Vaksinasi Booster Jelang Idul Fitri 1443 H di Gedung Guru Pekanbaru, Kamis (21/4/2022).
Namun dirinya tidak mengetahui jenis varian Covid-19 apa yang membuatnya istirahat selama satu pekan ini. Ia mengalami gejala ringan sebelum akhirnya dinyatakan positif Covid-19.
Menurutnya, orang yang sudah vaksin hanya mengalami gejala ringan ketika terpapar Covid-19. Proses penyembuhannya lebih cepat dibanding yang belum suntik vaksin sama sekali.
Ada kemungkinan ia terpapar ketika kontak dengan masyarakat dalam kondisi kurang sehat. Apalagi ada sejumlah orang mengajaknya foto bersama sembari melepas masker.
Wali Kota Firdaus memenuhi ajakan untuk membuka masker tanpa mengetahui kondisi kesehatan orang di sekelilingnya.
Ia menyebut bahwa ketika dirinya bertemu dengan orang banyak dan membuka masker hal itu membuatnya terpapar Covid-19.
Kondisi kesehatan Firdaus menurun serta punya gejala batuk dan pilek setelah pulang dari Maroko dan Turki. Terhitung sudah lebih seminggu dirinya belum mengikuti aktivitas maupun agenda penting di Pekanbaru.
Firdaus pun belum bisa hadir dalam rapat paripurna di DPRD Kota Pekanbaru. Satu agenda paripurna yakni Penyampaian Pidato Pengantar Wali Kota Pekanbaru Terhadap LKPj Kepala Daerah Kota Pekanbaru Akhir Tahun Anggaran 2021.
Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy Saragih membenarkan kondisi pimpinannya masih sakit. Namun ia membantah kabar bahwa Wali Kota Firdaus terjangkit Omicron.
"Kemungkinan itu hanya flu biasa atau pun radang tenggorokan. Jadi kalau ada sebagian informasi yang menyatakan Bapak Wali Kota itu terkonfirmasi positif Omicron, itu tidak benar," jelasnya, Senin 18 April 2022.
Zaini menyebut, kondisi wali kota kurang sehat semenjak kembali dari kunjungan kerja ke luar negeri. Firdaus mengalami batuk dan pilek sehingga disarankan istirahat untuk mengembalikan stamina.
Berita Terkait
-
Atalia Praratya Positif COVID-19, Ridwan Kamil Lolos dari Penularan?
-
Sempat Antar Suami Daftar Pilgub Jakarta Lalu Batuk Pilek, Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Minta Doa
-
9 Jam Diperiksa Kasus SPPD Fiktif, Eks Pj Walkot Pekanbaru Muflihun Ngaku Lemas
-
Romansa di Divisi Danusan Kampus dalam Novel Danusan I'm in Love
-
Ulasan Novel Risol Mas Marvel Extended Version, antara Kuliner dan Romansa
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya