SuaraRiau.id - Sebuah mobil terbakar lantaran diduga mengalami korsleting listrik. Peristiwa kebakaran mobil terjadi Jalan Kelapa Sawit, Pekanbaru,Selasa (22/3/2022) sekitar pukul 12.30 WIB.
Pengemudi mobil jenis minivan tersebut mengungkapkan bahwa ada kabel dalam mobil yang terkelupas usai pemasangan GPS.
"Mungkin korsleting, karena baru pasang GPS di mobil ini, mungkin ada kabel yang terkelupas," jelas sopir seperti dikutip dari Antara, Selasa (22/3/2022).
Ia menjelaskan kronologi kejadian yang menimpa mobilnya, saat itu dia sedang makan siang di sebuah warung di jalan Kelapa Sawit.
Saat sedang menikmati santap siang itu, dia melihat asap keluar dari mobilnya diikuti dengan api.
Beberapa saat kemudian ia memindahkan mobil tersebut dan mengeluarkan barang-barang berharga agar tidak ikut ludes terbakar.
Beberapa saat kemudian dua mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi kejadian untuk memadamkan api di mobil tersebut.
Saat itu api di mobil sudah padam namunmasih mengeluarkan asap. Petugas tetap menyemprotkan air ke mobil guna memastikan api benar-benar padam.
Saat kejadian, lalulintas di Jalan Kelapa Sawit sempat tersendat karena proses pemadaman.
Beberapa hari sebelumnya sebuah mobil sedan di Jalan Jenderal Sudirman di Kota Pekanbaru juga ludes terbakar. Kemudian disusul sebuah sepeda motor juga terbakar di Jalan Tuanku Tambusai. (Antara)
Berita Terkait
-
Begal Payudara di Pekanbaru Masih Berkeliaran, Begini Penjelasan Polisi
-
Pamit Belajar Kelompok, Empat ABG Pekanbaru Hilang 3 Hari Ditemukan di Hotel
-
Syafri Harto Dituntut 3 Tahun Penjara Terkait Kasus Pelecehan Mahasiswi Unri
-
Alasan Sering Dimarahi Orangtua, Empat Gadis ABG di Pekanbaru Kabur ke Hotel
-
Jasad Pria Pekanbaru Ditemukan Tergeletak dengan Leher Terikat Tali di Kantor Notaris
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
4 Suzuki Ertiga Bekas di Bawah 100 Juta, Ekonomis untuk Rutinitas Harian
-
3 Mobil Bekas Murah Alternatif Innova, Mesin Bandel untuk Pemakaian Lama
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 100 Jutaan Punya Kabin Luas, Nyaman dan Tangguh
-
Fakta-fakta Penangkapan Bos Otomotif Pesta Narkoba di Pekanbaru, Berujung Dilepas
-
5 Mobil Bekas 100 Jutaan, Muat 7 Penumpang yang Fungsional untuk Jangka Panjang