SuaraRiau.id - Perseteruan antara selebgram Marissya Icha dan Medina Zein nampaknya akan segera berakhir. Kuasa hukum Medina Zein, Machi Ahmad mengatakan kliennya mengaku khilaf saat melaporkan Marissya Icha atas dugaan penganiayaan.
Medina Zein juga, kata pengacaranya, tidak benar-benar mengetahui siapa yang melukainya ketika itu.
Machi Ahmad menjelaskan bahwa saat mempolisikan Icha, kliennya tanpa didampingi kuasa hukum.
"Medina belum lihat tayangan CCTV. Jadi hanya berdasar karena dia merasa ada luka, yang juga itu belum tahu disebabkan oleh siapa. Jadi itu harus dilihat dulu melalui CCTV," ujar kuasa hukum Medina dikutip dari MataMata.com, Sabtu (29/1/2022).
Machi menyebut bahwa kini Medina Zein ingin berdamai dengan Marissya Icha.
Mengingat pemeriksaan terhadap laporan dugaan penganiayaan yang dilakukan Marissya Icha juga sudah dihentikan.
"Di dunia ini nggak ada yang nggak mungkin. Kalau aku mah orangnya malas ribut ya. Aku berkarir 10 tahun juga nggak pernah ribut sama orang," jelas Medina Zein.
Medina Zein juga berdalih bahwa penyidik Polda Metro Jaya menyarankan dirinya untuk menyelesaikan masalah dengan Marissya Icha secara kekeluargaan.
"Aku tidak menutup diri untuk berdamai. Tadi penyidik juga bilang kok, damai itu indah. Jadi mau ngapain sih cari ribut di dunia ini?," tutur istri Lukman Azhari.
Untuk diketahui, Medina Zein dipolisikan Marissya Icha atas dugaan laporan palsu. Tudingan muncul usai Medina Zein membuat laporan terhadap sang selebgram atas dugaan penganiayaan di tengah proses mediasi.
Tak hanya laporan palsu, Medina Zein juga diduga melakukan pencemaran nama baik oleh Marissya Icha atas tudingan tersebut. Sehingga dalam laporan Marissya Icha, Medina dikenakan pasal berlapis.
Medina Zein sendiri sudah dimintai klarifikasi oleh penyidik Polda Metro Jaya atas laporan Marissya Icha. Selama diperiksa, Medina Zein menjawab 25 pertanyaan dari penyidik.
Namun karena kondisi Medina Zein kurang sehat, penyidik Polda Metro Jaya memilih menghentikan proses pemeriksaan. Mereka akan melanjutkan sesi tanya jawab saat Medina sudah lebih sehat.
Ditambah lagi, Medina Zein juga belum membawa bukti bantahan terhadap laporan Marissya Icha.
Berita Terkait
-
Ikut Gembira Guru Supriyani Divonis Bebas, Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Mudah-mudahan Ini Kasus Terakhir
-
Sadis! Bocah 10 Tahun Disetrum, Dicekoki Miras dan Dibanting di Pabrik Padi, 3 Tersangka Diringkus!
-
Dituduh Mencuri, Bocah 10 Tahun di Tangerang Disetrum hingga Disiram Air Miras
-
Tak Terima Dituduh Tipu Dinar Candy Rp 5 Miliar, Fitri Salhuteru Nantikan Klarifikasi Sang DJ: Saya Pun Penasaran
-
Tak Percayai Nikita Mirzani, Marissya Icha Beberkan Kebaikan Fitri Salhuteru
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar