SuaraRiau.id - Kebakaran hebat melanda kandang ayam milik Acong alias Hendra Lu warga Duri di jalan Jurong Kilometer 2 RT 03 RW 11 Desa Petani, Kecamatan Bathin Solapan, Bengkalis.
Peristiwa nahas itu mengakibatkan ribuan ayam ternak turut terpanggang dan mati, Senin (23/1/2022) sekitar pukul 23.55 WIB.
Mendapati informasi tersebut, regu pemadam kebakaran Kecamatan Mandau langsung tancap gas ke lokasi. Selang panjang ditarik, dan kepala selang ditembakkan ke titik-titik api.
Namun sayangnya, aset ternak ayam milik warga tersebut tak bisa terselamatkan. Ribuan ekor ayam mati dalam kandang.
Komandan Regu II Damkar Mandau, Joko menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan dari Dedi (35) MPA Desa Petani dan langsung meluncurkan 2 unit fire truk.
"Penyebab kebakaran belum diketahui," kata Joko, Selasa (25/1/2022).
Ia menjelaskan, pemilik kandang ayam tersebut adalah Acong/Hendra Lu warga jalan Jurong Kilometer 2 RT 03 RW 11 Desa Petani Kecamatan Bathin Solapan.
Menurut Joko, ada total 24 ribu ekor ayam yang ada dikandang ternak itu pada saat terbakar, sebagian berhasil diselamatkan.
Namun sisanya mati terpanggang dan pengusaha merugi hingga puluhan juta rupiah.
"Ribuan terpanggang di dalam kandangnya akibat kepanasan. Api berhasil padam sekitar pukul 02.05 WIB,” jelasnya.
Sementara warga sekitar, Burhan menuturkan bahwa kebakaran itu berlangsung cepat. Sehingga menyulitkan proses pemadaman.
"Sumber api kami tidak tahu, tiba-tiba api sudah besar dan melahap ternak ayam itu," ulasnya.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Bulog Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Pemkab Bengkalis, Bukti Komitmen Ketersediaan dan Keterjangkauan Komoditi
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama