Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Sabtu, 15 Januari 2022 | 12:17 WIB
Serial Layangan Putus (foto: antara)

SuaraRiau.id - Serial Layangan Putus mencatat rekor terbaru sebagai serial yang ditonton sebanyak 15 juta kali sehari.

Gara-gara mengangkat tema perselingkuhan, serial ini terus menjadi pembicaraan. Beberapa adegan pun sempat viral karena begitu berkesan.

Namun dibalik itu semua ada beberapa fakta yang harus kamu ketahui dari serial Layangan Putus, berikut dikutip dari herstory.

1. Adegan Paling Sulit

Baca Juga: Anya Geraldine Pamer Body Goals, Tato di Perut Bikin Salfok

Siapa sangka jika viralnya adegan "my dream, not hers" adalah adegan yang paling sulit bagi Putri Marino yang memerankan tokoh Kinan.

"Sebenarnya semua adegan itu menantang. Tapi yan, 'it's my dream not hers' itu salah satu terberat. Udah gitu grammar-nya kan salah. Aku nyebutnya 'her', seharusnya 'hers'," kata Putri Marino, saat live Instagram bersama Reza Rahadian, Senin (10/1/2022).

2. Cappadocia jadi semakin populer

Sebuah tempat di Turki bernama Cappadocia menjadi salah satu yang paling sering disebut di drama ini. Cappadocia yang identik dengan pemandangan gurun dan balon udara itu ternyata adalah tempat impian Kinan. Sayangnya, Aris sang suami justru mengajak Lidya sang selingkuhan mengunjungi tempat itu. Dari sinilah asal mula adegan debat "my dream, not hers".

3. Anya Geraldine mimpi dihujat penonton

Baca Juga: 7 Potret Bintang Layangan Putus tanpa Makeup, Tetap Cantik?

Berkat perannya sebagai Lidya, Anya Geraldine jadi bahan pembicaraan banyak orang. Anya telah sukses membolak-balikkan emosi penonton dengan karakter antagonisnya sebagai selingkuhan Aris. Anya Geraldine pun mengaku sampai mimpi dibenci publik nyata gara-gara peran tersebut.

Load More