SuaraRiau.id - Xiaomi akan segera merilis ponsel terbarunya. Tepat pada tanggal 28 Desember, Xiaomi 12 series akan dirilis. Diperkirakan smartphone bekerja dengan prosesor terbaru Snapdragon 8 Gen.
Bos Xiaomi, Lei Jun membocorkan sedikit informasi terkai Xiaomi 12 yang menggunakan Snapdragon 8 Gen 1 akan membuat ponsel lebih cepat dan stabil.
“Pengalaman baik yang berbeda akan disajikan oleh Xiaomi 12 yang lebih cepat dan lebih stabil,” tulis Lei Jun di Weibo, dilansir dari laman Gizmochina, Jumat 24 Desember 2021.
Lei Jun lebih lanjut menyatakan bahwa ponsel kelas atas Xiaomi telah secara resmi mulai melakukan benchmark terhadap Apple dan belajar dari Apple.
Lei Jun juga mengklaim bahwa Xiaomi 12 adalah flagship kelas atas berukuran kecil dengan pengalaman dan konfigurasi terbaik.
Baca Juga: Disambut Antusias, Xiaomi 12 Tembus 200 Ribu Pemesanan
“Xiaomi 12 Pro adalah unggulan kelas atas yang serba bisa. Muncul dengan konfigurasi dan pengalaman terbaik,” tambah Lei Jun.
Xiaomi sendiri telah secara resmi mengumumkan pengukuran dari Xiaomi 12 untuk pertama kalinya. Pengumuman itu juga mengungkapkan kinerja Xiaomi 12. Hasilnya menunjukkan bahwa seri Xiaomi 12 meningkat dalam segala hal.
Performa CPU sedikit lebih baik dan performa GPU jauh lebih baik. Menariknya, meski performa CPU lebih baik, kontrol panasnya juga lebih baik. Ini berarti kemungkinan perangkat tersebut tidak memiliki masalah dengan pemanasan.
Sejauh ini, menurut bocoran yang beredar, Xiaomi 12 akan hadir dengan layar refresh rate adaptif. Fitur ini akan membuat perangkat menyesuaikan refresh rate antara 1-120Hz, tergantung pemakaian.
Jadi, jika pengguna menggunakan ponsel untuk game berat misalnya, refresh rate akan secara otomatis disetel ke 120Hz. Namun, ketika pengguna hanya menggunakan aplikasi enteng, seperti media sosial misalnya, akan otomatis mengurangi refresh rate-nya. Dengan fitur ini, maka akan membantu dalam konsumsi daya perangkat.
Perangkat ini akan datang dengan baterai antara baterai 4.700mAh dan baterai 5.000mAh. Diprediksi, baterai tersebut didukung pengisian cepat 120W. Selain itu, Xiaomi 12 series juga kemungkinan hadir dengan MIUI 13.
Berita Terkait
-
Comot Ilmu Xiaomi: Ford Patenkan Fitur Iklan di Panel Hiburan Mobil, Kontroversi Mengemuka
-
Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Pro: Usung Sensor Selfie 32 MP dan Chip Kencang
-
Xiaomi 15 Lolos Sertifikasi, Siap Debut di Pasar Global
-
Spesifikasi Xiaomi Pad 7: Bawa Layar 3.2K dan Snapdragon 7 Plus Gen 3
-
Daftar Lengkap HP Mati Xiaomi, Redmi, Poco Makin Banyak, Buruan Cek Pembaruannya!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama