SuaraRiau.id - Beberapa waktu belakangan ini polisi mengungkap tiga kasus narkoba yang melibatkan kalangan pesohor. Namun, Polda Metro Jaya menyebut kasus itu tidak saling berkaitan.
Diketahui, dalam kurun yang berdekatan petugas mengamankan artis Jeff Smith. Selang berikutnya aktor Bobby Joseph dan baru-baru ini sosok Rizky Nahar.
"Kalau ada yang bertanya apakah ada kaitannya dengan publik figur yang lain? Ini tidak ada kaitannya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan dikutip dari Antara, Selasa (14/12/2021).
Ia menyebut bahwa hal itu dipastikan karena dalam tiga kasus itu polisi menemukan tiga jenis narkoba yang berbeda.
"Mereka kan menggunakan narkoba yang jenisnya berbeda," ujarnya.
Diketahui, dalam kurun waktu sepekan, Polda Metro Jaya menangkap tiga selebritas dalam perkara penyalahgunaan narkotika.
Kasus pertama melibatkan aktor Jeff Smith yang ditangkap oleh penyidik Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya pada Rabu (9/12) di rumahnya di Depok, Jawa Barat.
Jeff ditangkap karena penyalahgunaan narkoba jenis LSD (Lysergic Acid Diethylamide).
Kasus kedua melibatkan artis Bobby Joseph yang ditangkap pada Jumat (10/12) di rumah di bilangan Kalideres, Jakarta Barat.
Bobby ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Tangerang Selatan atas perkara penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu.
Sedangkan kasus ketiga melibatkan artis Rizky Nazar yang ditangkap pada Senin (13/12) di rumahnya di kawasan Kramat Jati, Jakarta Timur
Rizky ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan atas perkara penyalahgunaan narkotika jenis ganja. (Antara)
Berita Terkait
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Maut Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Viral Detik-detik Dewi Perssik Ditangkap Karena Narkoba, Sang Pedangdut Langsung Klarifikasi
-
Polda Metro Jaya Kejar Dua Buronan Kasus Judi Online yang Melibatkan Pegawai Komdigi
-
Rekor! Spanyol Sita 13 Ton Kokain dalam Kargo Pisang dari Ekuador
-
Disebut Terkait Bisnis Judol, Budi Arie Tantang Polda: Dalami Aja!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat