SuaraRiau.id - Sebagai rasa syukur hari jadi ke-64, Pertamina Persero memberikan santunan bagi anak-anak yang terdampak pandemi Covid-19 di seluruh Indonesia.
Di Riau, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) menyerahkan secara simbolis santunan bagi 1.500 anak-anak yang berada di Sumatra di Gedung Rumbai Country Club Pekanbaru.
GM/EVP Upstream Business PHR Ruby Mulyawan memberikan santunan secara simbolis kepada 10 anak-anak.
Penyerahan disaksikan Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau Tengku Zul Efendi, Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru Dr H Idrus SAg MAg, Komisi V DPRD Riau dr Hj Arnita Sari dan Direktur Operasi Pertamina Foundation Yulius Bulo.
Kegiatan santunan ini merupakan kolaborasi dan sinergi antara Pertamina dan Dinas Sosial Provinsi dan Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.
Dinas Sosial Provinsi dan Kabupaten/Kota menyediakan data anak-anak korban pandemi dan membantu menyalurkan.
“Pertamina sebagai Badan Usaha Milik Negara yang konsisten mendorong praktik ESG dan SDGs melihat penting untuk terlibat dan mengambil peran aktif dalam penanggulangan Covid-19 di Indonesia, termasuk mendukung anak-anak yang turut terdampak pandemi. Harapan kami kegiatan ini dapat memberikan motivasi kepada anak-anak untuk tetap semangat,” ujar Ruby pada Senin (22/11/2021) siang.
Secara keseluruhan, santunan diberikan kepada 6.400 anak-anak korban pandemi Covid-19 dengan rincian 3.000 anak di Jawa, 1.500 anak di Sumatra, 1.000 anak di Kalimantan, 600 anak di Sulawesi dan 300 anak di Papua.
Setelah penyerahan santunan, tamu undangan dan anak anak penerima santunan dihibur dengan pembacaan puisi oleh 2 siswi SD Cendana Rumbai.
Dilanjutkan dengan kunjungan ke rumah salah satu anak penerima bantuan yang berada di Kelurahan Lembah Damai, Rumbai, Pekanbaru.
Berita Terkait
-
Pertamina Patra Niaga Langsung Cepat Investigasi Kualitas Pertamax Gandeng LAPI ITB
-
Yakes Pertamina Bangun Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan
-
Jaringan Pipa BBM Pertamina di Plumpang Bocor, Disebut Akibat Galian PAM Jaya
-
Proyek Strategis Nasional Terminal LPG Bima Selesai, Perkuat Distribusi LPG untuk Masyarakat NTB
-
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Jalankan Replikasi Bank Sampah Lampion di Kawasan Padat Penduduk
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama