SuaraRiau.id - Dekan FISIP Unri, Syafri Harto diperiksa terkait kasus dugaan pelecehan seksual kepada mahasiswi bimbingannya, Senin (22/11/2021).
Syafri Harto diperiksa penyidik selama 10 jam di Mapolda Riau sejak Senin pagi. Dosen pembimbing skripsi tersebut didampingi kuasa hukumnya.
Saat keluar dari ruang pemeriksaan Dittahti Polda Riau, Syafri Harto irit bicara. Tak banyak keluar kata-kata dari mulutnya.
Padahal, biasanya Dekan FISIP Unri itu ramah dan mau menjawab pertanyaan yang diajukan wartawan.
"Bagaimana kondisi Pak Syafri Harto," tanya wartawan dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
"Alhamdulillah baik," jawab Syafri Harto.
Selanjutnya, wartawan yang telah menunggu sejak siang hari kembali menanyakan apa saja dan berapa jumlah pertanyaan yang diajukan penyidik kepada dirinya.
"Nanti sama pengacara saja ya," tutup Syafri Harto sambil menaiki mobil pribadi dan meninggalkan awak media.
Saat diperiksa penyidik Polda Riau, Syafri Harto menggunakan kemeja putih dan topi.
Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Pol Teddy Ristiawan, mengatakan, Syafri Harto mulai diperiksa sejak pukul 10.00 WIB.
Ini merupakan pemeriksaan perdana bagi Syafri Harto usai ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan kasus yang dilaporkan mahasiswi bimbingan skripsinya.
Berita Terkait
-
Video Syur dengan Manajer Viral, Selebgram RM Syok hingga Mengasingkan Diri
-
Video Syur Selebgram RM Tersebar, Pengacara: Ini Perbudakan!
-
Pengacara Syafri Harto Yakin 100 Persen Bisa Buktikan Kliennya Tak Bersalah
-
Dekan Syafri Harto Diperiksa Polda Riau Terkait Kasus Pelecehan di Unri
-
Viral Penganiayaan Disertai Pelecehan Seksual Remaja Putri di Malang
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas Mulai 70 Jutaan, Terkenal Irit dan Mudah Dikendarai
-
7 Mobil Kecil Bekas Irit dan Lincah, Punya Fitur Canggih Bikin Kuat di Tanjakan
-
2 Kambing Warga Benteng Hulu Siak Mati, Ditemukan Banyak Jejak Harimau
-
3 Sedan Toyota Bekas Nyaman untuk Ibu Rumah Tangga, Fungsional dan Berkelas
-
BRI Berdayakan Lebih dari 42 Ribu Klaster Usaha untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan