SuaraRiau.id - Juru bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Riau, Indra Yovi mengatakan saat ini ruang isolasi Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah/RSUD Arifin Achmad sebagai rumah sakit rujukan positif virus corona sudah kosong.
"Ruang isolasi termasuk ruang ICU dan ruang isolasi non ICU tersebut sudah tidak lagi merawat pasien Covid-19, seiring dengan terus turunnya pasien positif Covid-19 di Riau," kata Indra Yovi kepada wartawan di Pekanbaru, Jumat (19/11/2021).
Menurut dia, kendati ruang perawatan pasien Covid-19 di RSUD Arifin Achmad saat ini sudah kosong, namun pihaknya tetap menjadikan ruangan tersebut sebagai ruangan siagakan.
Ruang perawatan pasien Covid-19 di RSUD Arifin Ahmad itu, tidak dialihkan ke ruangan yang ada untuk keperluan lainnya.
"Ruangan perawatan pasien Covid-19 tetap kami siagakan, lebih untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi kembali peningkatan kasus Covid-19 di Riau," ujarnya.
Dokter Yovi juga mengingatkan masyarakat agar tidak lengah dengan penurunan kasus Covid-19 di Riau, karena kasus tersebut bisa saja sewaktu-waktu meningkat jika masyarakat mengabaikan protokol kesehatan, tidak memakai masker, menjaga jarak fisik aman, dan lainnya.
"Untuk mencegah Covid-19, mayasarakat harus taat protokol kesehatan, menggunakan masker, menjaga jarak fisik aman, menghindari kerumunan serta mencuci tangan dengan sabun. Selain itu jaga pola hidup sehat," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Oppo Reno 15 Series Meluncur 8 Januari Besok, Ini Bocoran Spesifikasinya
-
3 Mobil Wuling Bekas Kapasitas 7 Seater: Murah, Canggih dan Berkelas
-
Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar, Diduga karena Korsleting Listrik
-
4 Mobil Besar Bekas Harga Terjangkau, Kapasitas Penumpang Sekelas Alphard
-
Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar Selasa Malam