SuaraRiau.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan sebanyak 8 orang dari operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Kuansing, satu di antaranya adalah Bupati Kuansing Andi Putra.
Selain itu juga turut terseret ajudan Bupati dan beberapa pihak swasta dalam perkara ini.
Kasus rasuah yang terjadi di Kuansing tersebut kini masih terus didalami oleh KPK.
Jubir KPK Ali Fikri mengatakan bahwa dari operasi ini KPK mengamankan beberapa pihak, totalnya ada 8 orang.
"KPK mengamankan beberapa pihak, sejauh ini ada sekitar 8 orang. Di antaranya benar, Bupati Kuansing, ajudan dan beberapa pihak swasta," kata Ali Fikri, dihubungi SuaraRiau.id, Selasa (19/10/2021).
Hingga kini, KPK masih terus dilakukan pemeriksaan di lapangan.
Ali menyebut, dari informasi yang diperoleh bahwa kasus itu terkait dugaan korupsi penerimaan janji atau hadiah terkait dengan perijinan perkebunan.
"Kasus terkait dugaan korupsi penerimaan janji atau hadiah terkait dengan izin perkebunan. Perkembangannya akan kami informasikan lebih lanjut," tuturnya.
Sebelumnya, KPK dikabarkan telah bergerak melakukan operasi senyap itu pada Senin (18/10/2021).
Lembaga antirasuah tersebut terus melakukan pendalaman atas dugaan kasus yang menyeret Bupati Kuansing tersebut.
Saat ini, pihak-pihak yang diduga menjadi sasaran OTT KPK sedang menjalani pemeriksaan secara intensif.
Sebelumnya juru Bicara KPK, Ali Fikri membenarkan kabar itu. Ia menyebut bahwa saat ini tim dari KPK sedang melakukan pemeriksaan di lapangan.
"Informasi yang kami peroleh, benar ada kegiatan KPK dimaksud (OTT). Saat ini tim KPK masih melakukan pemeriksaan," katanya kepada SuaraRiau.id.
Saat ditanya lebih lanjut mengenai pihak-pihak yang diamankan berikut kasus yang sedang diusut lembaga antirasuah di Kuansing itu, Ali Fikri belum mau menjelaskan secara detail.
Ia menyarankan agar masyarakat menunggu terlebih dahulu proses pemeriksaan tuntas.
Berita Terkait
-
Pasca OTT, KPK Geledah Kantor Bupati Kuantan Singingi
-
OTT KPK di Riau, Ruang Kerja Bupati Kuansing Digeledah
-
Kantor Bupati Kuansing Digeledah, Diduga Terkait OTT KPK
-
Terkait OTT KPK, Bupati Kuansing Disebut Ikut Diperiksa di Polda Riau
-
OTT di Kuansing, Firli Bahuri Sebut KPK Masih Kumpulkan Bukti-bukti
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
5 Mobil SUV Bekas untuk Harian Keluarga, Irit BBM dan Bandel di Jalan
-
6 Mobil Bekas Keren untuk Wanita: Mudah Dikendarai, Irit dan Gesit
-
4 Moisturizer Wardah Terbaik, Lindungi dan Lembapkan Kulit Sepanjang Hari
-
Kronologi Pesawat Rute Jogja-Makassar Hilang Kontak di Maros-Pangkep
-
Pemprov Riau Gesa Perbaikan Jalan di Tengah Keterbatasan Anggaran