SuaraRiau.id - Pelaku penyerangan ustaz di Batam, hingga kini masih menjalani pemeriksaan di Polresta Barelang, Kepulauan Riau (Kepri).
Diketahui, tersangka menyerang Ustaz Abu Syahid Chaniago saat memberikan ceramahnya di hadapan jamaah yang kebanyakan kaum ibu-ibu di Masjid Baitusysyakur, Senin (20/9/2021).
Pelaku penyerang ustaz sudah diperiksa kejiwaannya.
Disampaikan Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Reza Tarigan, pihaknya juga sudah melakukan pemeriksaan dengan mendatangkan psikolog.
“Kemarin sudah didalami dan hasilnya hari ini sudah keluar, hasilnya pelaku mengalami depresi,” ujar Reza dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (21/9/2021).
Pihaknya mengaku sudah menghubungi keluarga pelaku. Proses hukum terhadap tersangka yang berinisial D itu masih terus didalami.
“Kami sudah melakukan tes urin dan hasilnya negatif (narkoba),” ucapnya.
Reza mengaku kesulitan mendapatkan informasi dari pelaku, pasalnya jawabannya selalu berbeda-beda.
“Saat kami tanyai, pokoknya berbeda dari data asli sama yang dia omongin,” terang Reza.
Ustaz Chaniago alami luka
Sementara itu, akibat penyerangan tersebut, Ustaz Abu Syaid Chaniago mengalami luka lebam pada bagian pipi.
Ustaz Chaniago menceritakan kronologi penyerangan terhadap dirinya saat hendak membuat laporan di Mapolresta Barelang, Senin (20/9/2021) malam. Ia datang bersama pengurus masjid yang lain.
Saat Ustaz Chaniago berceramah di hadapan jamaah yang kebanyakan ibu-ibu, tiba-tiba seseorang mendekat dan menyerangnya. Hal itu membuatnya terkejut.
“Awalnya saya terkejut melihat dia (pelaku) berlari ke arah saya. Seketika dia langsung melayangkan tinju saat saya sedang berceramah," ujarnya, dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (21/9/2021).
Ustaz Chaniago mengaku hanya mengalami lebam di bagian pipi sebelah kiri. Ia bahkan tidak mengenal pelaku yang menyerang dirinya itu.
"Saya juga gak kenal, dan gak tahu motif yang bersangkutan. Tiba-tiba masuk dan langsung menuju ke arah saya," terang sang ustaz.
Kejadian ustaz diserang orang tak dikenal, menurutnya, baru pertama kali dialaminya dan para ulama yang biasa berceramah di Masjid Baitusysyakur.
Bahkan, kata Ustaz Chaniago, ini kali pertama kejadian di masjid-masjid yang ada di Kota Batam.
"Makanya saya sangat terkejut sekali. Tadi setelah penyerangan itu, beruntung ada para anggota pengajian yang berusaha menyelamatkan saya," terang dia.
Dikatakan Ustaz Chaniago, dari laporannya kepada pihak Kepolisian, dirinya berharap dapat menjadi pesan bagi oknum dan pelaku lain yang berniat ingin melakukan penyerangan terhadap ulama lain di Kota Batam.
Tidak hanya itu, hal ini diharapkan agar dapat memberi perlindungan dan meningkatkan kewaspadaan, bagi para pengurus Masjid lainnya di Batam.
"Karena kalau di dunia untuk mendapat keadilan di sini salah satu tempat mengadunya. Untuk itu saya berharap semoga ini yang pertama dan terakhir kalinya terjadi penyerangan kepada penceramah," ujar Ustaz Chaniago.
Berita Terkait
-
Video Dua Tersangka Serangan Turki, Bawa Tas Sambil Menembak hingga Diduga Ledakkan Diri
-
Terkuak! Kronologi Skandal P Diddy: Dari Kekerasan hingga Tuduhan Pemerkosaan dan Narkoba
-
Penusukan Brutal di Supermarket oleh Pria Tiongkok, 3 Tewas Belasan Lainnya Terluka
-
Siswa di Rusia Serang Guru dan Murid Lain Pakai Palu, Empat Korban Dirawat
-
Remaja Beratribut 'Nazi' Serang Masjid di Turki, 5 Orang Tertikam
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat