SuaraRiau.id - Pemerintah Arab Saudi sudah membuka sinyal terkait ibadah umrah untuk jamaah internasional sejak 9 Agustus lalu. Sejumlah syarat pun diberikan kepada jamaah, termasuk soal vaksinasi.
Bagi warga Riau yang ingin berangkat umrah atau haji bisa memanfaatkan fasilitas vaksin yang diadakan pemerintah daerah atau pusat.
Wakil Ketua Bidang Haji Luar Negeri Asosiasi Penyelenggara Haji dan Umrah Indonesia, Ibnu Mas'ud memgungkapkan bahwa dalam waktu dekat Arab Saudi akan memberi izin umrah dan haji.
"Insya Allah dalam waktu dekat pemerintah Saudi Arabia akan memberi izin umrah untuk empat negara, yang salah satunya Indonesia," kata Ibnu dikutip dari Riaulink.com--jaringan Suara.com, Selasa (7/9/2021).
Ia pun menyarankan warga untuk vaksinasi sesuai izin Arab Saudi seperti vaksin AstraZaneca, Pfizer, dan Moderna.
Diketahui, vaksin-vaksin tersebut saat ini sudah mulai banyak didistribusikan di beberapa lokasi lokasi vaksin massal.
"Karena dengan mendapatkan vaksin merek tersebut akan semakin mempermudah untuk berangkat ke tanah suci. Karena tidak perlu lagi harus mendapatkan booster sebagaimana vaksin Sinovac," sebut Ibnu.
Lebih lanjut, ia pun mengaku sedang di Jakarta dalam rangka membahas rencana persiapan jamaah umrah Indonesia bersama perwakilan muasasah Arab Saudi.
"Semoga secepatnya kabar gembira ini bisa terlaksana," sebut Ibnu Mas'ud .
Berita Terkait
-
Momen Greysia/Apriyani Kasih Hadiah Umrah ke Asisten Pelatih Sekeluarga
-
Menag Sampaikan Kabar Terbaru Mengenai Syarat Umrah bagi Jamaah Indonesia
-
Ditagih GA Umrah, Bunga Zainal: Mending Berangkatin Keluarga Gue yang Tidak Mampu
-
Arab Saudi tak Akui Vaksin Sinovac untuk Umrah, Ketua MPR Desak Pemerintah Lakukan Lobi
-
Alhamdulillah, Arab Saudi Buka Pintu Jemaah Umrah, Ini Syaratnya
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Aura Farming Dikha, si Anak Pacu Jalur yang Bikin Budaya Riau Dikenal Dunia
-
BRI Salurkan BSU Senilai Rp1,72 Triliun ke 2,8 Juta Pekerja dalam 3 Tahap
-
5 Rekomendasi HP Murah 1 Jutaan: Performa Gahar, Terbaik buat Aktivitas Harian
-
7 Kipas Angin Portable untuk Anak Kos: Auto Usir Gerah, Praktis Dibawa Kemana-mana
-
Review Sepatu New Balance 860, Investasi untuk Performa Lari Terbaikmu