SuaraRiau.id - Kasus pencurian tabung oksigen terjadi di Klinik Kesehatan, Jalan Suka Karya, Kelurahan Sialangmunggu, Pekanbaru.
Seorang pria menggunakan sepeda motor terekam CCTV terlihat membawa kabur tabung oksigen yang ada di klinik tersebut.
Dalam rekaman CCTV klinik, pelaku melancarkan aksi kejahatannya seorang diri. Terlihat pelaku dengan tenang memasuki ruangan klinik lalu bertanya kepada karyawan mengenai ketersediaan tabung.
Pelaku berpura-pura akan menjemput tabung oksgien atas perintah bidan klinik tersebut.
“Ada pria yang datang ke klinik bilangnya disuruh ambil oksigen atas suruhan bidan. Kemudian dia bertanya lagi ke bidan yang jaga apakah ada tabung lagi atau tidak. Sempat dia masuk lihat sana sini karena tidak ketemu jadinya dia bawa yang satu tabung itu,” jelas Pemilik Klinik, Riri Okvelni seperti yang dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Kamis (26/8/2021).
Ia menambahkan, suaminya sempat mengejar pelaku yang lari membawa tabung oksigen, namun pelaku sudah tidak terlihat lagi.
“Suami saya sempat ngejar, karena pintu terbuka dan mobil menyala jadinya suami saya balik lagi, dan dia sudah tidak terlihat lagi,” jelas pemilik klinik.
Akibat peristiwa ini, korban mengalami kerugian satu tabung oksgien seharga Rp 4 juta, atas kejadian ini korban telah membuat laporan ke kantor polisi.
Berita Terkait
-
Warga Pekanbaru yang Belum Pernah Divaksin Bisa Disuntik Moderna
-
Nasib Sekolah Tatap Muka usai PPKM Pekanbaru Diperpanjang, Ini Kata Firdaus
-
Mahasiswa Turki Terlibat Pemalsuan Surat Bebas Covid-19 di Bandara Pekanbaru
-
PPKM Level 4 Pekanbaru Diperpanjang, Ini Aktivitas yang Dilonggarkan
-
Pelaku Hipnotis, Perempuan Baju Pink Modus Cari Kontrakan Nyaris Bawa Kabur Motor
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
4 Mobil Suzuki Bekas 70 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Awet Bertenaga
-
PNS PUPR Indragiri Hulu Ditangkap karena Terlibat Peredaran Sabu
-
Bea Cukai Gerebek Gudang di Pekanbaru, Temukan Rokok Ilegal Senilai Rp300 Miliar
-
Poco M8 Diklaim Punya Layar Lengkung Tahan Lama, Ini Spek Lengkapnya
-
Oppo Reno 15 Series Meluncur 8 Januari Besok, Ini Bocoran Spesifikasinya