SuaraRiau.id - Hobi foto selfie jamaah asal Indonesia saat beribadah di Tanah Suci ternyata mendapat perhatian seorang ulama Arab Saudi.
Ulama Arab Saudi bernama Syekh Sulaiman Ar-Ruhaili tersebut memberikan komentar terkait selfie diselingi humor segar.
Meski begitu, ia menyorot bahwa apa yang dilakukan oleh jamaah Indonesia selfie saat beribadah sangat tidak benar.
Video Syekh Sulaiman tersebut sudah diupload di Youtube oleh kanal Sultan Abdillah 2 tahun yang lalu.
“Di Masjid Nabawi ketika khatib berkhutbah dia (jamaah Indonesia) malah foto selfie. Dia tidak mendengarkan khutbah sedikit pun,” kata Syekh Sulaiman dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com, Sabtu (7/8/2021).
Ulama tersebut kemudian mengungkapkan bahwa apa yang dilakukan oleh orang Indonesia itu penuh dengan kedustaan, apalagi dilakukan dalam proses ibadah.
“Sungguh dia berbohong ketika berfoto dengan pose berdoa. Dusta dia, padahal dia tidak berdoa,” tutur Syekh Sulaiman.
“Ketika kembali ke Indonesia mereka memperlihatkan fotonya yang berpose sedang berdoa dan dipajang besar-besar di rumahnya,” sambung dia.
Lebih lanjut, Syekh Sulaiman juga menambahkan bahwa apa yang dilakukan oleh jamaah Indonesia tersebut tidak boleh ditiru oleh jamaah lainnya.
Bahkan, ia menyebut bahwa perbuatan tersebut haram hukumnya.
“Saya katakan kepada sekalian manusia bahwa ini haram. Meskipun ketika ada pelajaran di Masjid Nabawi, anggaplah keharaman itu terjadi hanya sepuluh persen saja, maka itu tetap haram,” pesannya.
Ia pun kembali mengingatkan kepada para jemaah untuk memperbaiki niat dalam menjalankan ibadah.
“Apakah kau datang ke Madinah untuk berbuat dosa? Tidak! Engkau datang ke Madinah untuk mendapatkan pahala,” tegas Syekh Sulaiman.
Berita Terkait
-
Dari Raffi Ahmad? Menteri Zulhas Pamer Keahlian Selfie Bareng Wartawan
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi, Mulai Rp 2 Jutaan Terbaik Oktober 2024
-
7 Cara Mudah Menghasilkan Selfie Terbaik dengan Redmi 14C
-
Unggahan Lucy Wiryono Soal MotoGP Mendadak Jadi Ramai, Sindir Menpora Dito?
-
Bikin Malu Indonesia? Aksi Menpora Dito Selfie Bareng Juara MotoGP Mandalika Tuai Hujatan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat