SuaraRiau.id - Gubernur Riau Syamsuar resmi melantik Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani-Junaidi Rahmat pada Senin (5/7/2021).
Pelantikan tersebut berlangsung di Balai Pelangi Gedung Daerah Provinsi Riau Jalan Diponegoro, Pekanbaru.
Rezita Meylani-Junaidi Rahmat dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hulu berdasarkan SK Nomor: 131.14.1305 tahun 2021, setelah pasangan ini berhasil memenangkan Pilkada 2019 lalu dan Pemungutan Suara Ulang (PSU) beberapa waktu lalu.
“Sekarang, saudara dan saudari sudah dilantik, saya harapkan cepat merealisasikan janji kampanyenya,” kata Syamsuar.
Ia menegaskan bahwa ada beberapa persoalan penting yang menjadi tugas pokok pasangan terpilih tersebut sebagai Bupati dan Wakil Bupati Inhu yang baru.
Namun, kata Syamsuar, bagaimana keduanya mampu merangkul semua elemen masyarakat yang ada di Inhu demi kelancaran dan keberlangsungan roda pemerintahan di kabupaten itu kedepannya.
“Setelah dilantik maka diharapkan dapat merangkul seluruh kalangan masyarakat. laksanakan koordinasi yang baik dengan semua pihak untuk bersatu demi kemajuan Inhu,” tuturnya.
Syamsuar juga menyampaikan harapannya kepada bupati terpilih yang baru saja dilantik, serta para bupati se-Provinsi Riau untuk dapat bergotong royong membangun daerahnya.
"Kami harapkan juga kepada bupati dan wakil bupati terpilih,kiranya juga melakukan koordinasi dan komunikasi yang baik dengan DPRD. Kemudian, Forkopimda, beserta semua komponen masyarakat yang ada di Inhu," kata Syamsuar.
Ia melanjutkan koordinasi yang dilakukan supaya bisa membangun semangat bersama membangun daerah, meskipun dalam masa pandemi Covid-19.
"Karena bagaimana pun, kami berharap dengan kondisi yang sekarang ini kita juga tentunya butuh dukungan dan semangat gotong royong dari berbagai pihak untuk membangun daerah ini. Dengan keterbatasan anggaran dan lain sebagainya," ujarnya.
Pihaknya juga berpesan agar bupati terpilih juga bisa memperhatikan hal-hal tersebut.
"Ya karena itulah mudah-mudahan ini juga menjadi perhatian dari Bupati dan Wakil Bupati Inhu terpilih," tutupnya
Berita Terkait
-
Pilgub Riau: Syamsuar Berduet dengan Ulama Senior UAS, Ini Sosoknya
-
Sosok Dua Ustaz Bakal Bertarung di Pilgub Riau, Sama-sama Putra Kampar
-
Deretan Calon Gubernur Riau Sudah Temukan Duetnya di Pilkada 2024
-
7 Figur Bakal Jadi 'Penantang' Syamsuar di Pilgub Riau 2024
-
Mengenal Sosok 'Tiga Serangkai' Bakal Bertarung di Pilgub Riau 2024
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat