SuaraRiau.id - Dalang Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia pada Jumat (2/7/2021). Ki Manteb menghembuskan nafas terakhir pada usia 73 tahun.
Ki Manteb Soedharsono dimakamkan sesuai dengan penanganan kasus Covid-19 di Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Pemakaman Ki Manteb Soedharsono dilakukan petugas Satgas Covid-19 Kabupaten bersama relawan dengan alat pelindung diri (APD) lengkap.
Jenazah berangkat dari rumah duka di Dusun Sekiteran, Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan Karanganyar, pada Jumat pukul 13.00 WIB.
Pemakaman hanya diikuti sejumlah orang dari pihak keluarga Ki Manteb, saat mengantar ke tempat peristirahatan terakhir di Makam Keluarga Swana desa setempat.
Menurut Sekretaris Desa Doplang Ade Irawan karena Pak Manteb Soedarsono meninggal dunia dari hasil tes swab antigen dinyatakan positif Covid-19, maka pemakaman diserahkan ke Satgas Covid-19 Kabupaten Karanganyar dan relawan.
"Proses pemakaman Pak Manteb melalui proses pemakaman kasus Covid-19, sehingga warga yang akan melayat di rumah duka dilarang," kata dia dilansir dari Antara, Jumat (2/7/2021).
Pemakaman jenazah Ki Manteb sesuai prokes berangkat dari rumah duka, sekitar pukul 13.00 WIB.
Selain tim Satgas Covid-19 yang mengantar proses pemakaman jenazah Ki Manteb hingga ke pemakaman keluarga, juga sejumlah orang dari pihak keluarga.
Sementara itu, Ketua Seniman Sekar Kabupaten Karanganyar Joko Dwi Suranto menjelaskan Ki Manteb Soedharsono seorang maestro murni di bidang perdalangan, tetapi beliau sangat perduli dengan kesenian lain apapun jenisnya.
"Saya yang berkesan dengan Ki Manteb, beliau tidak pilih-pilih untuk membagikan ilmunya ke seniman apapun. Kalau bidang pedalangan baik seniman muda yang masih belajar maupun tingkat senior selalu terbuka untuk keilmuannya," katanya.
Beliau tidak pilih kasih memberikan ilmu seninya kepada orang lain demi kemajuan kesenian Jawa di Indonesia. Beliau berkomitmen apapun yang dirasakan dan berapa bayarannya sebagai dalang akan bermain maksimal dengan kesenian wayang kulitnya.
"Beliau dalam berkarya tetap maksimal meski kondisi badannya sakit. Beliau selalu siap saat pertunjukkan memainkan wayang kulitnya," katanya.
Dalang terkenal asal Karanganyar Jawa Tengah, Ki Manteb Soedarsono, dilaporkan telah meninggal dunia di rumahnya Dusun Sekiteran, Kelurahan Doplang, Kecamatan Karangpandan, Jumat.
Menurut salah satu keponakan Ki Manteb, Ade Irawan, sekaligus Sekretaris Desa Doplang Ki Manteb Soedarsono telah meninggal dunia karena sakit pada usianya 73 tahun sekitar pukul 09.45 WIB.
Ki Manteb Soedharsono merupakan dalang wayang kulit ternama yang berasal dari Jawa Tengah tersebut kesehatan mulai menurun mulai sejak hari Senin (28/6/2021), usai melakukan live streaming pertunjukkan wayang.
Almarhum Ki Manteb meninggalkan enam anak dan satu anak angkat serta seorang istri. (Antara)
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
Terkini
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan
-
Ingin Coba Kuliner Khas Saat Berlibur Keliling Nusantara? Langsung Tanya Sabrina di BRI, Ya!