SuaraRiau.id - Jumlah warga yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 di Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) meningkat lebih dari 300 persen
Menurut Satgas Penanganan Covid-19 Kota Tanjungpinang, angka itu meningkat pada Januari-Juni 2021 dibanding tahun 2020.
Ketua Harian Satgas Covid-19 Tanjungpinang, Teguh Ahmad Syafari menjelaskan bahwa jumlah warga yang meninggal dunia akibat COVID-19 pada Maret-Desember 2020 sebanyak 22 orang, sementara untuk Januari-Juni 2021 bertambah, yakni mencapai 70 orang.
"Rata-rata yang meninggal dunia akibat COVID-19 itu memiliki penyakit penyerta," katanya dikutip dari Antara, Kamis (10/6/2021).
Ia menjelaskan jumlah warga yang meninggal dunia pada Rabu (9/6/2021) sebanyak dua orang, sehingga total jumlahnya sejak pandemi Covid-19 hingga sekarang mencapai 92 persen.
Sementara jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 34 orang, terdiri atas 19 orang bergejala dan 15 orang tanpa gejala.
Total jumlah pasien Covid-19 yang bergejala sejak pandemi mencapai 2.158 orang, sementara yang tidak bergejala 1.496 orang.
"Total jumlah pasien Covid-19 di Tanjungpinang sejak pandemi sampai sekarang 3.654 orang," kata Teguh Ahmad Syafari, yang juga Sekda Kota Tanjungpinang.
Ia menjelaskan dari 34 orang kasus baru positif Covid-19 di Tanjungpinang, terdiri atas kasus perjalanan impor satu orang, kontak erat 23 orang, dan yang tidak memilliki riwayat perjalanan ke luar daerah dan kontak erat 10 orang.
Total jumlah pasien yang tertular Covid-19 setelah perjalanan ke luar daerah 342 orang, kontak erat mencapai 2.241 orang, dan yang tidak memiliki kontak erat dan tidak pernah melakukan perjalanan ke luar daerah 1.071 orang.
"Jumlah pasien yang sudah sembuh dari Covid-19 bertambah 45 orang sehingga total jumlahnya menjadi 3.157 orang," ungkapnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Sekolah Tatap Muka Siap Dimulai, Satgas Covid-19: Utamakan Keselamatan Siswa
-
Hotel Isolasi Terpusat Pasien Covid-19 di Bekasi Terisi Penuh
-
BTS Meals Buat Kerumunan, Satgas Covid-19 Tegur Manajemen McD
-
Panggil Manajemen McDonald's, Satgas Covid-19 Jogja: Kumpulkan Massa Harus Ada Izin
-
Buntut Kerumunan Promo BTS Meal, Aparat Segel McDonalds Pekanbaru
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Mengapa KPK Belum Umumkan Jumlah Uang Hasil Geledah Rumah SF Hariyanto?
-
Pemprov Riau Koordinasi Pengendalian Harga Tiket Pesawat Jelang Lebaran
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kabin Luas Selain Avanza, Siap Bawa Rombongan
-
2 Pilihan Cushion Wardah Mengandung Skincare, Nyaman Seharian!
-
12 Ribu Siswa di Riau Bakal Terima Transferan Bantuan Seragam Gratis Rp400.000