SuaraRiau.id - Insiden kecelakaan lalu lintas melibatkan mobil Avanza hitam terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru pada Jumat (28/5/2021) pagi.
Mininus berplat BA 1033 TK itu hilang kendali sehingga memanjat trotoar dan menabrak motor yang tengah parkir di bahu jalan tepatnya bawah jembatan penyeberangan dekat Gelanggang Remaja Kecamatan Bukitraya.
Menurut Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Anindhita Rizal saat kejadian sopir bernama Anggi sedang membawa penumpang bernama Afrizal.
"Mobil yang dikemudian oleh Anggi membawa penumpang bernama Afrizal bergerak di jalan Sudirman Jalur Barat datang dari arah selatan menuju utara sesampainya di bawah jembatan penyeberangan Gelanggang Remaja Pekanbaru, mobil tersebut bergerak melebar keluar badan jalan dan memanjat trotoar," kata Kompol Anindhita dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (28/5/2021).
Minibus tersebut kemudian menabrak pot bunga, lalu menabrak dua sepeda motor Honda Supra X hitam BM 5793 NT dan Honda Supra X hitam BM 2650 QP yang sedang parkir di trotoar.
"Selanjutnya Anggi juga menabrak petugas kebersihan jalan bernama Ali Mudi Laia yang sedang berdiri di trotoar," kata dia.
Akibatnya, petugas kebersihan tersebut mengalami luka pada tangan bagian kanan dan kiri, luka pada kaki bagian kanan dan kiri, serta luka pada kening wajah dilarikan ke Rumah Sakit Syafira Pekanbaru.
"Kondisi jalan tidak berpasir dan tidak licin, kita akan minta keterangan pengemudi dan akan diselidiki penyebabnya," sebut Anindhita.
Berita Terkait
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Siapa Omid Popalzay? Pemain Liga 2 Indonesia yang Tukar Jersey dengan Ragnar Oratmangoen
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Pekanbaru Menuju Stadion GBK
-
Mobil Dinas Kadishub Mukomuko Tabrak Pemotor, Tangan Korban Patah dan Keluar Darah dari Telinga
-
Minibus Masuk Jurang di Trenggalek, 3 Orang Luka-Luka
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab