SuaraRiau.id - Gugurnya Sertu Bah Yoto Eki Setiawan di kapal selam KRI Nanggala-402 di Perairan Bali meninggalkan kisah tersendiri bagi keluarganya.
Ayah kandungnya, Kris Handoko sampaikan bahwa sosok Eki adalah putra yang mandiri. Sejak Kris Handoko dan Surtini berpisah, Eki ikut ibu kandungnya Surtini tinggal di Jawa.
Ayah Sertu Eki Setiawan, Kris Handoko yang akrab dipanggil Marno Kumis kini menetap di Dusun Sri Mersing, Kampung Jati Baru, Kecamatan Bunga Raya, Kabupaten Siak, Riau.
"Eki anak yang mandiri, bahkan tak jarang menelfon adiknya untuk mengajari prinsip hidup mandiri," ungkap Marno Kumis.
Kata Marno Kumis, pertemuannya dengan Eki pada November 2020 waktu itu menjadi pertemuan terakhir dengan putra sulungnya.
"Bulan November 2020 itu Eki nikah, saya ke Jawa dan itu ternyata pertemuan saya terakhir dengannya," kata Kris Handoko.
Kata Kris Handoko tidak ada firasat apa-apa sebelum kepergian Sertu Eki Setiawan untuk selamanya.
"Tidak ada firasat apa-apa, dan saya sudah ikhlas," kata Dia.
Akan tetapi, lanjutnya, sebelumnya Eki mengirimi adiknya di Siak sepatu olahraga Angkatan Laut (AL).
"Itu terakhir dia kontak ke keluarga, tapi ke adiknya," tambahnya.
Biasanya, kata Kris Handoko, setiap akan bertugas Eki selalu pamit dengan dirinya dan selalu berpesan jangan berharap Eki kembali.
"Pak, saya mau bertugas. Jangan berharap Eki kembali ya. Begitu selalu Eki berpesan kepada saya," kenang Marno Kumis.
Dua kali ke Siak
Pada 2014, Eki magang di Batam, saat itulah dia singgah ke Siak. Selanjutnya, selesai magang Eki pun kembali singgah lagi ke Siak untuk pamit ikut tes TNI AL kepada ayahnya.
“Segala izinnya dari orangtua, kami yang mempersiapkannya bersama Rakip, mantan Kades (Penghulu) Jatibaru,” jelas Kris Handoko.
Semua berjalan lancar, dia lulus tanpa ada hambatan. Dan dia dinas di Kapal Selam Nanggala-402.
Berita Terkait
-
Susi Pudjiastuti Kritik Jokowi Soal Kenaikan Pangkat Awak KRI Nanggala 402
-
Susi ke Jokowi: Kenaikan Pangkat Luar Biasa Harusnya Tidak Satu Tingkat
-
Ikut Doakan KRI Nanggala-402, Otoritas Malaysia Imbau Warga Shalat Ghaib
-
Sepatu Olahraga Jadi Hadiah Terakhir Sertu Eki Setiawan untuk Adiknya
-
Gendong Bayi 18 Hari Anak Kru KRI Nanggala-402 Gugur, Khofifah Berkaca-kaca
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Seleksi Terbuka 69 Jabatan Kepsek SMA/SMK di Riau, Ini Syarat dan Tahapannya
-
Harimau Kembali Gegerkan Warga Siak, Kali Ini Nyaris Terkam Pemancing
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih