Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Kamis, 18 Februari 2021 | 13:21 WIB
Kiwil [Suara.com/Ismail]

SuaraRiau.id - Komedian Kiwil tengah diterpa masalah rumah tangga. Namun, tak menyurutkan niatnya untuk melakoni dakwah dan menyiarkan ajaran agama.

Pria bernama asli Wildan Delta ini memutuskan jalan hijrah dan menjadi lebih religius. Tak hanya itu, Kiwil juga bicara tentang statusnya yang tidak pernah jomblo.

Meskipun polemik keluarganya belum surut, Kiwil mengaku tetap menjalankan dakwah. Ia tetap menjalankan aktivitas dakwah meski tersandung kasus poligami hingga gugatan cerai dari istri pertamanya, Rohimah.

Menurut Kiwil, dalam kanal YouTube KH Infotainment , masalah rumah tangga adalah masalah yang dialami semua orang.

“Enggak ada masalah karena kan pada dasarnya sebenarnya hubungan rumah tangga ini bukan masalah saya sendiri. Ini masalah semua orang. Saya berdakwah, tetap. Karena berdakwah itu bukan hanya untuk poligami aja. Makanya kalau orang banyak menilai bahwa seorang pendakwah itu tidak punya masalah, banyak punya masalah. Masalah rumah tangga, masalah ekonomi, sosial-budaya, semuanya sama,” ujarnya dilansir dari Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu (17/2/2021).

Lebih lanjut, Kiwil juga menyebut bahwa para jamaah punya masalah yang sama dengannya. Ia memberi saran agar jamaah mengambil contoh yang baik darinya, dan membuang sisi buruknya.

“Sama seperti juga para jamaah, punya masalah. Cuma solusi yang saya miliki, yang baik itu yang saya berikan kepada orang lain. Ambil yang baik, buang yang buruk.” pesan Kiwil.

Mantan suami Meggy Wulandari tersebut juga mengakui bahwa melakoni poligami tidaklah gampang.

“Pada dasarnya bukan gua yang bermasalah karena poligami ini enggak gampang, tidak semudah orang berbicara, dan itu prakteknya berat.” katanya.

Dalam kesempatan itu, Kiwil juga berkelakar tak pernah menjomblo. Ia juga menyebut sudah banyak perempuan yang mengantre untuk mendampinginya.

Load More