SuaraRiau.id - Polda Riau memanggil sejumlah saksi terkait meninggalnya Haji Permata (77) oleh oknum petugas Bea Cukai Kepulauan Riau (Kepri).
Direktur Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Pol Teddy Ristiawan mengatakan telah memeriksa 16 saksi dari masyarakat perihal penembakan kepada tokoh Bugis itu.
"Kita sudah memeriksa 16 orang saksi dari masyarakat terkait penembakan oleh pihak Bea Cukai," ucap Kombes Teddy kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (19/1/2021).
Dijelaskan Teddy, selain pemeriksaan, proses hukum penembakan Haji Permata sudah diambil alih oleh Polda Riau. Sebelumnya, kasus ini sempat ditangani oleh Polda Kepulauan Riau (Kepri).
Namun karena kejadiannya di Tembilahan Indragiri Hilir (Inhil), merupakan wilayah hukum Polda Riau.
"Kasusnya sudah dilimpahkan ke Polda Riau. Kita juga sudah melakukan olah TKP bersama Polres Inhil di perairan," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kepulauan Riau (Kepri) menggagalkan penyelundupan 7,2 juta batang rokok ilegal pada Jumat (15/1/2021).
Saat menggagalkan penyelundupan tersebut, sempat terjadi aksi kejar-kejaran petugas Bea Cukai dengan kelompok Haji Permata di perairan Tembilahan, Inhil.
Selain itu, kelompok Haji Permata juga dibombardir ledakan kembang api, serta bom molotov yang hingga akhirnya terjadi penembakan oleh oknum petugas Bea Cukai kepada kelompok penyelundup.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik