SuaraRiau.id - Di Kabupaten Siak, Provinsi Riau, ada tarian tradisional bernama Joget Gong atau Tarian Tabek. Tarian ini dapat dijumpai di Suku Anak Rawa Penyengat dan merupakan Tarian Suku Anak Rawa.
Joget Gong berbeda dengan Tari Lambak. Ciri khas Tari Tabek diawali dengan tabek ditutup dengan tabek dan tarian ini lebih terstruktur.
"Tabek itu artinya salam, semacam doa selamat," kata Alid, Ketua Kerapatan Adat di Kampung Adat Asli Anak Rawa Penyengat kepada SuaraRiau.id, Jumat (11/12/2020).
Uniknya, Joget Gong itu dilakukan oleh 7 sampai 9 orang lansia (lanjut usia). Gerakannya seperti sembah salam.
Di dalam tarian terdapat sebuah pantun dan itu sifatnya spontanitas.
"Tak dikonsep dulu pantunnya tapi spontanitas saja, misalnya ada bupati datang, pantunnya ya spontanitas," jelas Alid.
Kenapa harus lansia? Alid menceritakan jika tarian tersebut juga memiliki amalan-amalan khusus sehingga para orang tua atau lansia sudah memiliki mental dalam menarikannya.
"Kalau ada tujuh penari berarti ada tiga pemantun nya. Gerakan tarian mereka juga serentak," urai Alid.
"Ciri khas Tarian Tabek diawali dengan tabek ditutup dengan tabek," tambah Alid.
Secara teknis, kata Alid lebih jauh, dalam acara khusus, sebelum melakukan Joget Gong, mereka memulai dengan Tari Gendong.
Berita Terkait
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
10 Pantun Halal Bihalal Idul Fitri yang Seru, Simpel tapi Berkesan
-
Pantun Hari Raya Idul Fitri 2025 Jadi Ucapan Lebaran Lucu dan Beda dari Lainnya
-
25 Pantun Idul Fitri 2025 Lucu dari Berbagai Bahasa, Cocok Jadi Ucapan Lebaran
-
Pastikan Kesiapan PSU Lancar Sesuai Rencana, Wamendagri Turun Langsung ke Kabupaten Siak
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025