SuaraRiau.id - Sebuah kontes ikan cupang di Kota Pekanbaru Provinsi Riau dilakukan secara daring, Minggu (15/11/2020). Hal ini diselenggarakan untuk menyiasati masa pandemi Covid-19.
Kontes Ikan Cupang Online ini diadakan komunitas cupang di Kota Bertuah untuk mengobati kerinduan sesama pecinta ikan hias.
Selain itu, melalui perlombaan ini diharapkan dapat mengangkat perekonomoan peternak cupang.
Ketua Panitia Lomba, Halim Iwanto mengungkapkan, perlombaan diadakan secara daring karena masa pandemi corona, tidak boleh berkerumun dan berkumpul. Sehingga tercetuslah, ide untuk mengadakan perlombaan secara daring.
“Karena kita sedang pandemi, kita tidak boleh berkumpul beramai-ramai, karena itu kita adakan sesuai prosedur dan peraturan pemerintah,” kata Halim seperti yang dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (15/11/2020).
Kontes ini tidak hanya diikuti peserta dari Pulau Sumatera, tetapi ada juga dari negara tetangga, yakni, Malaysia dan Singapura.
Halim menambahkan, sistem perlombaan, para peserta wajib mengirimkan cupang yang di perlombakan ke Kota Pekanbaru dan proses penilaian diadakan langsung melalui media sosial, Instagram.
Dalam kontes kali ini, ada 80 Kategori yang dipertandingkan, dengan total 790 ekor cupang yang bertarung memperebutkan gelar juara.
Berita Terkait
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Menikmati Hidangan Istimewa dan Kuah Gurih di Sup Tunjang Pertama Pekanbaru
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
Terkini
-
3 Amplop DANA Kaget Gratis Khusus Buatmu, Kejutan Menunggu!
-
Bupati Siak Didesak Jelaskan soal Pengelolaan Keuangan Daerah
-
Dua Balita Tenggelam di Lokasi Bekas Pengeboran, PHR Buka Suara
-
Dinas Pendidikan Pekanbaru Larang Sekolah Gelar Perpisahan secara Mewah
-
Jumat Berkah! DANA Kaget Gratis Ini Bisa Bikin Kamu Makan Mewah