Sempat Serang Pekerja hingga Tewas, Harimau di Pelalawan Akhirnya Dievakuasi

Genman mengungkapkan, tim selanjutnya melakukan evakuasi ke kamp pekerja dengan menggunakan kendaraan air.

Eko Faizin
Rabu, 19 Maret 2025 | 12:06 WIB
Sempat Serang Pekerja hingga Tewas, Harimau di Pelalawan Akhirnya Dievakuasi
Satwa harimau sumatera dievakuasi usai masuk kandang jebak BBKSDA Riau di Pelalawan yang diduga menyebabkan seberang pekerja tewas. [ANTARA/HO-BB KSDA Riau]

Ujang menyampaikan, kehadiran harimau tersebut segera diketahui penghuni kamp dan sempat direkam beberapa orang menggunakan gawai sehingga harimau tersebut keluar melalui pintu yang sama.

Setelah harimau itu pergi, menurut dia, warga di lokasi langsung menutup pagar dan melaporkan kejadian ini ke pihak perusahaan.

Selanjutnya pihak perusahaan langsung melapor ke pihak terkait dan kemudian tim mitigasi perusahaan datang ke lokasi.

"Tiba di lokasi tim mitigasi perusahaan menenangkan warga, memberikan penyuluhan dan memeriksa area sekitar kamp. Kamera jebak (trap) dipasang untuk memantau keberadaan harimau, sementara sebagian anggota tim melakukan pengawasan dari menara api yang berada di dekat lokasi," terang Ujang.

Baca Juga:Harimau di Rokan Hulu Dikuliti dan Dicincang lalu Dijual di Pasar Gelap

Berdasarkan pemantauan selama dua hari, harimau tersebut tidak lagi terlihat di sekitar kamp. Tim kemudian mengevakuasi ternak milik warga dan mengimbau warga untuk tidak memelihara hewan ternak atau peliharaan di dalam kamp.

Sejumlah pegawai, perempuan, dan anak anak dipindahkan ke kamp permanen untuk memastikan keamanan mereka. Tim juga memastikan tidak ada lagi pergerakan harimau di sekitar lokasi, aktivitas pekerja di Kamp kembali normal.

"Sekarang kondisi sudah kondusif, kami telah meminta kepada pemegang izin untuk memperketat dan mengontrol penerapan SOP terutama larangan memelihara ternak," tegasnya. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini