SuaraRiau.id - Juru parkir (jukir) di Pekanbaru masih menjadi sorotan masyarakat lantaran pelayanannya yang tidak maksimal. Namun, ada tukang parkir yang berbeda dari yang lain.
Petugas parkir ini menerapkan pelayanan maksimal terhadap pengunjung sebuah restoran. Potret tersebut terungkap dari video yang dibagikan akun @pkukini, Senin (3/6/2024).
Dalam unggahan itu, tampak seorang juru parkir yang menghampiri konter makanan untuk membantu pengunjung membawa belanjaannya yang terdiri dari nasi kotak yang dimuat dalam dua kantong plastik besar.
Sang tukang parkir juga membantu menyusun belanjaan itu di motor pelanggan, bahkan membantu mengikat kantong plastik besar itu agar lebih mudah diatur.
Baca Juga:Malah Ketawa saat Peliharaan Kejar Bocah hingga Jatuh, Pemilik Anjing di Pekanbaru Dihujat
Aksi juru parkir ini diapresiasi oleh pelanggan dengan merekamnya. Dalam video viral itu, perekam menyebut bahwa juru parkir yang berada di warung ayam bakar di Jalan Adi Sucipto, Pekanbaru ini sebagai pemenang penghargaan parkir.
Perekam bahkan mengaku tidak meminta bantuan dari petugas parkir tersebut untuk mengangkat belanjaannya. Sehingga, perekam mengaku sangat ikhlas membayar lebih dari tarif parkir yang seharusnya.
Unggahan ini lalu mendapat berbagai komentar dari warganet. Banyak warganet yang mengapresiasi aksi juru parkir di warung ayam bakar tersebut, salah satunya disampaikan oleh @evi***.
"Ini tukang parkir baik banget, ramah, ucapan terima kasih tidak pernah lupa dia ucapin ke kita," tulisnya di kolom komentar.
"Modelan abang tukang parkir kayaa gini kita kasih lebih atau gas dikembalikan juga gaa rugii," timpal “r.ek***.
Baca Juga:Tarif Parkir Motor di Pasar Tradisional Pekanbaru Jadi Rp1.000
"Spt itu baru jukir beneran.. bukan preman berkedok jukir," imbuh “axe***.
Kontributor : Anggun Alifah