Harga Pinang Kering Riau Berapa Pekan Ini? Cek di Sini

Sedangkan harga komoditi tepung sagu basah sebesar Rp2.475 per kg.

Eko Faizin
Jum'at, 26 April 2024 | 07:53 WIB
Harga Pinang Kering Riau Berapa Pekan Ini? Cek di Sini
Ilustrasi buah pinang kering. [freepik.com/freepik assets]

SuaraRiau.id - Kabid Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan Riau Defris Hatmaja menyampaikan harga pinang kering di Riau periode ini sama dengan pekan lalu yakni dihargai Rp 4.400 per kilogram (kg). 

Harga Rp4.400 untuk pinang kering (100%) tersebut berlaku di Kampar, Siak, Kuantan Singingi (Kuansing), Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti.

"Sementara itu untuk harga kopra mutu kering (100%) di Kabupaten Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti pekan ini dihargai sebesar Rp 5.525 atau sama dari dari pekan lalu," ujarnya, Kamis (25/4/2024).

Sedangkan harga komoditi tepung sagu basah sebesar Rp2.475 per kg di Siak, Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti, atau tetap dari harga di minggu lalu.

"Untuk kelapa butiran di Kuansing, Kampar dan Kepulauan Meranti untuk periode minggu ini sebesar Rp3.255 per kilogram atau naik Rp 171 dari harga minggu lalu," ungkap Defris.

Sementara harga Bokar (Bahan Olahan Karet Rakyat) baik tingkat petani di Kabupaten/Kota dan ditingkat petani/KUB Kabupaten Kampar sebesar Rp12.456 per kilogram.

Harga bokar tersebut turun Rp644, jika dibandingkan dari harga minggu lalu. Juga berlaku di beberapa Unit Pengolahan dan Pemasaran Bokar (UPPB). 

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak