Gedung MPP Pekanbaru Terbakar, Pj Wali Kota: Tak Ada Korban Jiwa karena Libur

Pihaknya tak sempat menyelamatkan arsip dan barang lainnya karena api dengan cepat menyebar.

Eko Faizin
Senin, 06 Maret 2023 | 09:11 WIB
Gedung MPP Pekanbaru Terbakar, Pj Wali Kota: Tak Ada Korban Jiwa karena Libur
Gedung MPP Pekanbaru terbakar pada Minggu (5/3/2023). [ANTARA/Annisa Firdausi]

SuaraRiau.id - Gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru di Jalan Jendral Sudirman terbakar pada Minggu (5/3/2023) sekitar pukul 09.20 WIB.

Jago merah melahap bagian depan dan belakang bangunan tersebut.

Lebih dua jam dari kejadian, api masih berusaha dipadamkan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Pekanbaru.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun mengaku kaget mendapatkan kabar Gedung MPP Pekanbaru terbakar.

Masih belum diketahui penyebab pasti dari kebakaran ini, namun diduga lantaran korsleting listrik.

"Lantai atas dan bawah habis terbakar. Ruangan pelayanan habis. Ditambah lagi karena banyaknya material yang mudah terbakar seperti kayu, api jadi cepat menyebar," kata Muflihun dikutip dari Antara, Senin (6/3/2023).

Ia mengungkapkan bahwa dipastikan sebagian arsip turut hangus dilahap si jago merah. Pihaknya tak sempat menyelamatkan arsip dan barang lainnya karena api dengan cepat menyebar.

"Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini karena memang sedang libur. Namun kerugian materil jelas cukup besar," ujar Muflihun.

Tambahnya, lantaran bagian pelayanan turut hangus akibat kebakaran ini. Ia mengkhawatirkan dan kasihan pada masyarakat yang nantinya kesulitan untuk mengurus pelayanan. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini