SuaraRiau.id - Konflik harimau dengan manusia kembali terjadi di Riau tempatnya Desa Simpang Gaung, Kecamatan Gaung, Indragiri Hilir, Selasa (3/1/2023) dini hari.
Kali ini korbannya seorang pekerja penanaman PT Satria Perkasa Agung (SPA). Pekerja bernama Arif tiba-tiba diserang harimau saat tidur.
Kepala Bidang Wilayah I BBKSDA Riau Andri Hansen Siregar menyatakan bahwa harimau sumatera kemudian kabur usai rekan korban terbangun dan terkejut melihat kejadian tersebut.
"Akibat serangan tersebut, kondisi korban mengalami luka yang cukup serius di tangan kanan akibat gigitan satwa liar," terang Hansen kepada awak media, Kamis (5/1/2023).
Usai mendapatkan pertolongan pertama, korban segera dilarikan ke klinik terdekat dan dirujuk ke rumah sakit lantaran luka yang dialaminya.
Lanjut Hansen, berdasarkan pengamatan tim BBKSDA Riau di lapangan, dari jejak ukuran di sekitar lokasi, diperkirakan satwa berbadan loteng tersebut belum begitu besar.
Selain itu, pihaknya juga telah memasang sejumlah kamera jebak usai konflik antara manusia dan satwa liar ini.
"Kamera jebak kami pasang guna memastikan individu mana yang telah menyerang pekerja tersebut,” sebut Hansen.
Berdasarkan hasil observasi di lapangan, Hansen mengatakan tim menduga harimau yang sama akan datang kembali ke lokasi kejadian.
“Kami juga telah memperingatkan PT SPA agar segera mengevakuasi pekerja dari lokasi tersebut,” jelas dia. (Antara)