Karen Vendela Ungkap Perasaan usai Batal Dinikahi Boy William, Publik: Masih Banyak Lelaki Gentleman

Karen Vendela akhirnya muncul setelah sempat menghilang

Eko Faizin
Jum'at, 19 Agustus 2022 | 18:34 WIB
Karen Vendela Ungkap Perasaan usai Batal Dinikahi Boy William, Publik: Masih Banyak Lelaki Gentleman
Potret Kenangan Boy William dan Karen Vendela (Instagram/@karbearv)

SuaraRiau.id - Karen Vendela gagal dinikahi kekasihnya Boy William. Karen pun menjadi sosok yang dicari publik yang penasaran terkait perasaannya setelah di PHP mantan pacar.

Kesetiaan dan kesabaran Karen Vendela kepada Boy William mungkin patut diacungi jempol. Bagaimana tidak, 2 kali diundur pernikahannya oleh Boy William, namun Karen masih setiap bersama Boy.

Sebelum akhirnya pernikahan tersebut harus batal dan hubungan Karen dan Boy harus berakhir.

Potret Kenangan Boy William dan Karen Vendela (Instagram/@karbearv)
Potret Kenangan Boy William dan Karen Vendela (Instagram/@karbearv)

Karen Vendela akhirnya muncul setelah sempat menghilang. Melalui unggahan terbaru di Instagram pribadinya, ia menulsikan soal kebahagiannya yang didapatkan saat ini.

Wanita berusia 27 tahun itu diketahui saat ini sedang menikmati liburannya di luar negeri. Dan salah satu postingan Karen Vendela pun mendapatkan sorotan dari netizen.

"Lebih bahagia dari sebelumnya" tulis Karen Vendela dikutip Hops.id--jaringan Suara.com dari Instagram @karbearv, Jumat (19/8/2022).

Sontak saja, postingan Karen itu pun mendapat ragam komentar dari netizen.

Tak sedikit yang mendoakan agar Karen Vendela bisa mendapatkan jodoh yang terbaik.

"Cari yg laen ci. Jgn buang2 waktu sama cowok itu. U deserve better," tulis netizen.

"Semoga dapet jodoh yg punya komitmen untuk menikah dan sayang lahir batin sama karen...Karen cantik, baik, kelihatan dr aura nya. Semoga dapat jodoh yg bucin ma karen. Amiin," kata netizen lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini