Pelaku YS mengayunkan parangnya ke arah leher dan bagian kepala korban berkali-kali hingga korban tidak bernyawa lagi.
Usai membunuh korban US, pelaku mengambil potongan kalung emas dan HP korban. Tak lama, ia mendengar suara sepeda motor datang ke rumah korban yang dikendarai suami korban.
"Selanjutnya pelaku YS Siregar langsung berlari ke ruang kamar menuju balik pintu samping dan langsung mengayunkan parang ke arah kepala korban RH (suami US)," jelas Kapolsek.